Dollar Tembus Rp 14.000, OSO: Gak Usah Cemas..

Oesman-Sapta-Odang-Hanura.jpg
(Tanjung)

LAPORAN : HASBULLAH TANJUNG

 

RIAUONLINE, PEKANBARU - Rupiah terus merosot terhadap Dollar Amerika beberapa hari belakangan, bahkan hingga hari ini Dollar sudah menembus angka empat belas ribu rupiah.

 

Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang alias Oso usai memberi kata sambutan dalam Rakernas menyatakan masyarakat Indonesia tidak perlu mencemaskan hal tersebut.


 

"Kalau masih Rp 14.000 gak usah cemas, karena ini terjadi dalam circle ekonomi dunia. Indonesia hanya terkena dampaknya," ujar Oso, Selasa, 8 Mei 2018.

 

Ditegaskan Oso, melemahnya rupiah ini bukan merupakan masalah Indonesia sehingga tidak ada yang bisa disalahkan. "Ini masalah dunia, bukan masalah Indonesia, kalau masalah Indonesia, baru kita boleh marah," tambahnya.