Di Pilkada Jakarta, PDIP Tetap Dukung Ahok-Djarot

PDI-Perjuangan.jpg
(INTERNET)

RIAU ONLINE - PDI Perjuangan akan tetap mendukung Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat dalam pemilihan kepala daerah DKI Jakarta tahun 2017 mendatang. Alasannya, pasangan itu masih mendapat dukungan rakyat.

 

“Tentu saja di dalam tradisi kami, sekiranya pasangan ini berdasarkan kajian kami yang sekarang sedang dilakukan mendapatkan dukungan rakyat yang sangat kuat, tentu saja kami akan berikan dukungan,” kata Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto di Bandung, Senin (15/2/2016).

 


Dukungan ini tidak lepas dari tugas dan tanggungjawab Ahok dan Djarot yang harus melaksanakan janji-janji politik Joko Widodo pada saat pencalonan sebagai gubernur sebelum akhirnya terpilih sebagai presiden. PDI Perjuangan, lanjut Hasto, hingga saat ini masih melakukan penjaringan untuk kandidat-kandidat lain.

 

“Partai juga proaktif untuk merespon apa kehendak rakyat di DKI. Kami tetap lakukan kajian internal, suara rakyat adalah hakim terbaik buat pengambilan keputusan politik di partai,” ungkap Hasto.

 

Terkait kehendak Ahok yang mau maju dalam pencalonan itu sebagai calon independen, Hasto menyatakan, sampai saat ini komunikasi antara PDI Perjuangan dengan mantan Bupati Belitung itu terus berjalan. “Beliau sangat memahami bagaimana fungsi dan pergerakan partai untuk memobilisir rakyat,” tegasnya.