Pemprov Riau Gelar Swab Massal Pada 8 Agustus dengan Target 1000 Peserta

Swab2.jpg
(istimewa)

Laporan LUKMAN PRAYITNO

RIAU ONLINE, PEKANBARU-Pelaksanaan swab massal yang bakal digelar pada Rabu 8 Agustrus 2020 mendatang ditargetkan bisa mencapai 1000 peserta.

Sehingga kegiatan yang digelar di halaman Kantor Gubernur Riau tersebut diharapkan tidak hanya diikuti oleh ASN tetapi juga masyarakat.

Hal ini disampaikan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau, Mimi Yuliani Nazir kepada kepada Riau Online, Kamis 30 Juli 2020.

Menurutnya banyaknya jumlah peserta diharapkan bisa mengejar target sebanyak 25 ribu spesimen swab.

"Tujuan utamanya adalah memperbanyak peserta kegiatan Swab massal. Karena dengan begitu kita bisa cepat menangani orang yang sudah tertural. Apalagi banyak kasus positif pada orang tanpa gejala," ungkap Mimi.


Untuk peserta Swab tidak hanya khusus untuk ASN dilingkungan pemprov saja.

Tetapi juga diharapkan bisa diikuti oleh pengunjung maupun orang yang berlalu lalang di depan Kantor Gubernur.

"Selain ASN, masyarakat juga diharapkan ikut serta. Pengguna jalan atau pengendara yang melintas silahkan nanyi langsung ikut tes swab. Waktu pengambilan sampelnya kurang dari 5 menit sehingga mereka bisa kembali melanjutkan perjalanan," jelasnya.

Saat ini, jelas Mimi, jumlah spesimen hasil pemeriksaan swab sudah lebih dari 20 ribu.

Sehingga kurang dari 5 ribu lagi peserta yang diharapkan ikut tes swab agar mencapai target yang diharapkan.

"Saat ini kabupaten/kota yang baru mencapai target sesuai jumlah penduduknya baru Pekanbaru dan Dumai. Untuk Pekanbaru memang turut disupport oleh kegiatan Swab massal yang dilakukan provinsi," ungkap Mimi.

Iapun mengharapkan dinas kesehatan di semua kabupaten turut aktif dalam melaksanakan kegiatan Swab massal.

Sehingga sebaran penularan Covid-19 bisa ditangani maksimal.