Tiang Pancang Tol Becakayu Ambruk, Tujuh Orang Luka Parah

Tiang-Tol-Ambruk.jpg
(SUARA.COM)

RIAU ONLINE - Kecelakaan kerja dalam pembangunan proyek infrastruktur kembali terjadi. Kali ini, tiang pancang proyek Tol Becakayu atau Bekasi Cawang-Kampung Melayu roboh pada pukul 04.45 WIB, Selasa 20 Februari 2018.

Lokasi kejadian di Jalan DI Panjaitan, Jakarta Timur.

Dilansir laman Suara, Selasa 20 Februari 2018, berdasarkan informasi dari akun Twitter TMC Polda Metro Jaya, ada sekitar tujuh orang pekerja yang tertimpa reruntuhan. ketujuh pekerja itu sudah berhasil di evakuasi dari dilarikan ke RS UKI Cawang.


Saat ini, pihak kepolisian tengah melakukan penanganan atas insiden tersebut. Petugas masih melakukan olah TKP dan melakukan evakuasi di lokasi kejadian.

Akun tersebut menyatakan, proyek yang roboh merupakan tiang grider. Persisnya di dekat Gardu Tol Kebon Nanas.(2)