Kecamatan Lima Puluh dan Dinas Pendidikan Provinsi Riau Juara Lomba Lampu Colok

Syamsuar412.jpg
(Media Center Riau)

RIAU ONLINE, PEKANBARU-Gubernur Riau Syamsuar dan Wakil Gubernur Riau Edy Natar Nasution melangsungkan salat idul fitri 1444 H mengikuti pemerintah. Para pemimpin di Bumi Lancang Kuning itu melangsungkan di halaman Kantor Gubernur Riau, Jalan Jenderal Sudirman, Pekanbaru, Sabtu, 22 April 2023.

 

Di sana, masyarakat juga turut memenuhi dan memadati untuk menjalankan salat ied. Disampaikan Gubri, ini sebagai suatu kebahagiaan bagi semua masyarakat beragama Islam yang mampu menyelesaikan ibadah wajib, yaitu melaksanakan puasa selama 30 hari. 

 

“Kita wajib bersyukur kepada Allah SWT yang telah memberikan nikmat kesempatan, kesehatan dan nikmat umur. Kita berdoa kepada Allah Subhanahu Wa Ta'ala semoga semua amal ibadah kita di bulan suci Ramadan yang penuh berkah penuh rahmat penuh Maghfiroh ini,” ujarnya.

 

Mantan Bupati Siak dua periode itu menuturkan, kepada masyarakat agar menjadikan hari raya Idulfitri tahun ini sebagai wadah perkuat tali silaturahmi dan tetap menjaga toleransi antarumat beragama. Sekaligus dapat meneruskan apa yang telah kita raih di bulan suci Ramadan pada bulan-bulan selanjutnya. 

 


Gubri juga turut serta mengumumkan lomba lampu colok kebanggaan warga Riau. Dimana lomba ini diadakan oleh Pemerintah Provinsi Riau untuk kecamatan se-Kota Pekanbaru. 

 

Dirincikannya pemenang lampu colok itu di antaranya yaitu, juara satu di raih Kecamatan Lima puluh mendapakan 15 juta, Juara dua Kecamatan Bukit Raya mendapatkan 12 juta, dan untuk juara tiga diraih Kecamatan Kulim meraih hadiah 10 juta.

 

Kemudian, untuk pemenang lampu colok di tingkat Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yaitu, Juara Satu, Dinas Pendidikan Provinsi Riau, Juara Dua Dinas Kebudayaan Provinsi Riau, dan Juara Ketiga Setda Provinsi Riau.

 

 

 

Lebih lanjut, setelah selesai dari pelaksanaan salat Idul fitri Gubri dan Wagubri kembali ke kediaman rumah dinas masing-masing untuk melakukan silaturahmi bersama keluarga hingga warga sekitar.

 

Sebelumnya Gubri dan wagubri juga turut serta menghadiri gema takbir di MTQ. Di sana ada sebanyak 15 unit mobil kendaraan hias turut meramaikan kegiatan pawai.