Ditreskrimsus Polda Riau Serahkan Ratusan Paket Sembako ke Posko Covid-19

Polda-Riau2.jpg
(Riau Online)

RIAU ONLINE, PEKANBARU-300 Bantuan Paket sembako dari Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Riau diserahkan ke Posko Relawan Karhutla dan Covid-19 di Komplek Bandar Seni Raja Ali Haji atau lebih dikenal Purna MTQ, Jalan Jendral Sudirman, Pekanbaru, Pada Kamis 30 April 2020.

Bantuan tersebut untuk warga yang terkena dampak pendemi Covid 19, yang akan diserahkan ke rumah-rumah warga dengan diantarkan oleh driver salah satu jasa transportasi online lokal Pekanbaru.

Bantuan berupa beras, minyak goreng, gula pasir, telur hingga mi instan, diserahkan langsung oleh Direktur Reskrimsus Kombes Andri Sudarmadi melalui wakilnya AKBP Fibri Karpiananto, kepada manager Posko Relawan Karhutla dan Covid-19 Riau, AKBP Restika P Nainggolan.

"Jadi bantuan ini kami kumpil dari internal Ditreskrimsus dan juga ada dari sejumlah donatur. Kita berharap, bantuan tersebut dapat meringankan warga yang terdampak Covid-19," Jelas AKBP Fibri Karpiananto.


Sebagai upaya membantu masyarakat yang membutuhkan sembako selama pendemi ini, selanjutnya Ditreskrimsus Polda Riau akan kembali menggalang donasi, untuk kemudian dialokasikan menjadi bantuan sosial.

"Mudah-mudahan, untuk yang berikutnya kita gelar lagi," Harapnya.

Manager Posko Karhutla dan Covid-19 AKBP Restika menjelaskan, nantinya paket bantuan sosial tersebut akan langsung diantarkan ke rumah-rumah masyarakat.

"Besok sudah langsung kita salurkan. Kita memanfaatkan jasa ojek online. Jadi bantuan tersebut diantar ke rumah-rumah warga sesuai data milik posko yang kita peroleh dari jajaran Bhabinkamtibmas di Pekanbaru," Jelasnya.