Didukung PSI, Firdaus : Tidak Ada Kontrak Politik

psi-DUKUNG-fIRDAUS.jpg
(Tanjung)

RIAUONLINE, PEKANBARU - Walikota Pekanbaru nonaktif Firdaus menegaskan tidak ada kontrak politik yang ia sepakati dengan Partai Solidaritas Indonesia (PSI) saat penyerahan SK dukungan untuknya di Pilgubri 2018.

"Tidak ada, hanya kontrak politik anak bangsa," ujar Politisi Demokrat ini, Minggu, 10 Juni 2018.

Dijelaskan Firdaus, politik anak bangsa yang dimaksudnya adalah menerapkan cita-cita PSI di tanah Melayu Riau apabila dirinya dipercaya memimpin Riau usai kontes Pilgubri ini.


"Apa yang menjadi cita-cita PSI dan sejalan dengan Firdaus Rusli, itu yang akan kita terapkan nanti," katanya.

Lebih lanjut, Firdaus mengungkapkan rasa syukurnya atas dukungan yang diberikan oleh PSI kepada dirinya dan berharap dukungan ini bisa menjadi tambahan tenaga dalam memenangkan Pilgubri 2018.

Sementara itu, Sekjen PSI Raja Juliantoni, mengatakan pihaknya menjatuhkan pilihan kepada Firdaus karena pihaknya yakin Firdaus bisa memajukan Riau sebagaiman perkembangan Pekanbaru saat ini.

"Keberhasilan ini tidak hanya dirasakan di Pekanbaru saja, tapi juga 12 kota kabupaten bisa merasakan sentuhan beliau,"ulasnya.