Sengaja Tabrak Anjing karena Najis, Ustaz Yahya Waloni Dinasehati Warganet

Yahya-Waloni3.jpg
(istimewa)

RIAU ONLINE, JAKARTA-Ustaz Yahya Waloni yang mengungkapkan pernah dengan sengaja menabrak anjing. Ceramah itu kemudian direspon Ferdinand Hutahaean.

Dinukil dari YouTube Hadist TV, Ustaz Yahya Waloni sempat mengungkapkan pernah dengan sengaja menabrak seekor anjing kala berkunjung ke Jambi.

Ia berkisah, ia ke Jambi tepatnya di kecamatan Kemuning untuk melaksanakan dakwah.

Dalam perjalanan, mantan pastor ini mengaku sempat menabrak seekor anjing hingga kakinya pincang.

Ia mengaku alasannya menabrak anjing lantaran binatang tersebut memiliki najis.

"Kutabrak juga seekor anjing, enggak tahu punya siapa. Dia lari pincang kakinya. Kalau kambing masih saya rem, tapi kulihat anjing, najis kutembak satu yang paling depan," ungkapnya.


Pengalaman yang diungkapkan Ustaz Yahya Waloni belakangan mendapat beragam reaksi, termasuk dari mantan politisi Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean.

Lewat kicauannya di Twitter, Ferdinand memberikan sindiran pedas soal sikap ustaz Yahya yang tega dengan sengaja menabrak anjing.

"Binatang saja tak tega dengan sengaja menyakiti temannya binatang kecuali yang masuk dalam rantai makanan ekosistem kehidupan alam liar, dimana binatang buas memangsa yang lain," katanya.

"Anjing pun tak menggigit kecuali dia merasa terancam dan harus bela diri," lanjutnya.

Kecaman pun juga datang dari sejumlah warganet merespon pengakuan ustaz Yahya Waloni.

"Tiap hari ngomong surga, tapi tiap hari menebar kebencian..Yang percaya sama ceramahnya juga nggak rasional.." kata Duan*****

"Binatang tidak salah ditabrak, itu uda ga waras," uap Susilo****

"Sakit hati saya, terlepas dari anjing itu najis ato bukan kamu berhak menabraknya.." kata Byzanti****

"Semakin jahat terhadap makhluk lain, anjing tidak berdosa ditabraknya, seorang wanita masuk surga karena memberi minum anjing yang kehausan," ungkap Putra****.

Artikel ini sudah terbit Suara.com