Gerah Dituding jadi Beking, Polda Riau Obrak-abrik Kampung Narkoba Pangeran Hidayat

Pengedar-dan-barang-bukti-narkoba.jpg
(Dok. Polda Riau)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Riau melakukan gebrakan dengan mengobrak-abrik Kampung Narkoba di Jalan Pangeran Hidayat, Gang Abadi, Kelurahan Tanah Datar, Kecamatan Pekanbaru Kota, Pekanbaru, Selasa, 26 Maret 2024 malam.

Pangeran Hidayat memang dikenal sebagai sarang transaksi narkoba bagi masyarakat, meski kawasan Kampung Dalam ini sudah diawasi CCTV.

Transaksi narkoba yang masih marak di kawasan tersebut membuat sejumlah warganet menduga bahwa kegiatan tersebut dibekingi pihak kepolisian. 

Komentar-komentar warganet di media sosial yang demikian rupanya membuat Direktur Narkoba Polda Riau, Kombes Manang Soebeti gerah.


"Mendengar hal tersebut dan membuat saya gerah dan panas. Kali ini kami buktikan kalau Polda Riau komitmen memberantas peredaran narkoba dan kami obrak-abrik itu Pangeran Hidayat," tegas Kombes Manang, Rabu, 27 Maret 2024.

Tim Subdit Dua yang dipimpin Kompol Ryan Fajri pun mengacak-ngacak kampung narkoba. Seorang pelaku diamankan dalam penggerebekan tersebut.

"Penggerebekan tadi malam kita mengamankan satu orang pelaku inisial S (51) dan sejumlah barang bukti berupa sabu dan pil ekstasi," terang Kombes Manang.

Dari hasil pemeriksaan terhadap pelaku, Syahril mengaku sudah lama dan sering mengedarkan sabu di Jalan Pangeran Hidayat.

"Pelaku merupakan bandar karena barang buktinya juga lumayan. Pokoknya bakal saya gas terus," tutup Manang.