Kabar Baik Bagi Emak-emak di Kuansing, Harga Cabai Turun Drastis

Cabai-merah-di-kuansing.jpg
(ROBI SUSANTO/RIAU ONLINE)

RIAU ONLINE, TELUK KUANTAN - Harga cabai yang mulai turun menjadi kabar baik bagi para ibu di Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing). Beberapa pekan lalu harga cabai sempat melonjak tajam mencapai Rp 100 ribu per kilogram.

Berdasarkan hasil pemantauan Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan Kuansing pada Rabu, 27 Maret 2024 harga cabai terpantau turun.

Cabai merah keriting kini hanya Rp 55 ribu per kg. Kemudian harga cabai rawit merah Rp 80 ribu per kg, cabai rawit hijau Rp 55 ribu per kg. Selain cabai, harga bawang merah juga turun menjadi Rp 35 ribu per kg.


Pantauan di Pasar Tradisional di Teluk Kuantan hanya bawang putih yang terpantau naik menjadi Rp 45 ribu per kg. Begitu juga dengan tomat juga naik menjadi Rp 18 ribu per kg.

Sementara untuk harga kebutuhan pokok lain terpantau stabil. Pemantauan harga kebutuhan pokok ini dilakukan rutin oleh Pemkab Kuansing dua kali dalam satu pekan, pada Minggu dan Rabu.