Petinggi Bukalapak Ini Beberkan Kesalahan Wanita Saat Jadi Pebisnis Online

Bukalapak.jpg
(ISTIMEWA)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Head of Community Management Bukalapak, Muhammad Fikri membeberkan kesalahan yang dilakukan wanita saat bergerak menggeluti dunia usaha terkhusus berbasis jual beli online.

"Salah satu yang menjadi kendala bagi pengusaha khususnya perempuan adalah manajemen waktu," katanya di Green Andara Family Club Cinere, Jakarta, Senin, 12 Februari 2018.

Menurutnya, kesalahan itu terjadi karena wanita disibukkan dengan urusan keluarga yang cukup menyita waktu. Belum lagi banyaknya kaum hawa yang masih melawan rasa malu dan canggung saat bertransaksi.

Meski begitu, diakuinya, keterlibatan perempuan dalam usaha UKM begitu besar yang ditandai dengan meningkatnya minat perempuan untuk terjun ke dunia bisnis.

Untuk itu diperlukan suatu wadah dalam menaungi perempuan berbisnis seperti yang dilakukan Bukalapak dengan membentuk Komunitas Srikandi.

"Mengawali tahun 2018, kami memiliki Komunitas Srikandi Bukalapak yang melangsungkan kopdar perdana yang bertajuk Kopdar Piknik Srikandi," tandasnya.


Komunitas ini memfasilitasi bagi pelapak wanita untuk berkembang. Seperti jual beli online hingga menambah ilmu dan wawasan sebagai women preneur.

"Hal berikutnya yang menjadi faktor penentu dalam peningkatan bisnis online adalah penyajian produk dalam bentuk gambar. Teknik fotografi sederhana namun berkualitas dapat meningkatkan minat pembeli," ucapnya kembali.

Meski hanya menggunakan ponsel, cara seperti ini dapat dijadikan alternatif sekaligus mempermudah para Srikandi untuk dapat menampilkan foto produk yang tentunya mampu memikat para konsumen.

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE 

Follow Twitter @red_riauonline

Subscribe Channel Youtube Riau Online

Follow Instagram riauonline.co.id