Tiga Pramusaji di Posko Satgas Covid-19 Riau Terpapar Virus Corona

swab.jpg
(istimewa)

RIAUONLINE, PEKANBARU - Kabar mengejutkan datang dari Posko Satgas Covid-19 Riau di Komplek Gedung Daerah, Jalan Diponegoro Pekanbaru, Selasa 22 September 2020. Di lokasi yang biasa dijadikan sebagai tempat pertemuan dan rapat Gubernur Riau ini ternyata terdapat tiga orang petugas penyaji makanan dan minuman atau pramusaji di Gedung Daerah Kompleks Gubernuran Riau dinyatakan Positif Covid-19.

"Iya bang, tiga kawan kami sudah kena (positif Covid-19)," kata salah seorang pramusaji membenarkan tiga orang rekan kerjanya yang terpapar Covid-19.

Kabar ini pun dibenarkan oleh Kepala Umum Setdaprov Riau, Irwan Kurniawan. Dia mengatakan, tiga pramusaji tersebut berawal dari seorang pramusaji yang orang tuanya positif Covid-19.

"Awalnya ada orang tua pramusaji kita positif Covid-19. Ketika diswab hasilnya positif. Namun saat dapat kabar orang tuanya positif, kita sudah minta dia isolasi mandiri," katanya.


Pasca ditemukanya tiga pramusaji yang dinyatakan positif Covid-19 tersebut, pihaknya langsung melakukan swab terhadap semua pramusaji yang bertugas di Gedung Daerah dan kediaman Gubernur Riau.

"Setelah kita swab, hasilnya ada dua rekannya yang positif Covid-19. Sedangkan pramusaji lainnya dinyatakan negatif. Dan saat ini keduanya sudah kita isolasi mandiri di Bapelkes Riau," ujarnya.

Sedangkan pramusaji yang pertama kena, saat ini sudah diisolasi di Rumah Sakit Hermina Pekanbaru, bersama keluarganya.

"Karena orang tua dan adik pramusaji yang pertama kena Covid-19 semuanya dinyatakan positif Covid-19," kata Irwan. (*)