Bantuan APD dari Perusahaan di Kuansing Bisa Bertahan untuk Dua Bulan

Bupati-Mursini-menerima-bantuan-APD-dari-Perusahaan.jpg
(Riau Online)

RIAU ONLINE, TELUK KUANTAN - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Teluk Kuantan bisa bernafas legah dengan adanya bantuan Alat Pelindung Diri (APD) sumbangan dari sejumlah perusahaan. 


Bantuan tersebut berupa 950 baju pelindung (hazmat), 50 baju pelindung ICU, 10 ribu masker, 10 ribu sarung tangan medis (glove), dan 50 kacamata medis (google).

Bantuan tersebut diserahkan PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP), PT Asia Pacific Rayon (APR), dan Asian Agri kepada Bupati Mursini selaku Ketua Gugus Tugas Penanganan COVID-19 Kabupaten Kuansing secara simbolis dikantor Bupati Kuansing, Senin lalu, 20 April 2020.

Menurut Direktur RSUD Teluk Kuantan, M Irvan Husin, bantuan APD sumbangan perusahaan tersebut bisa bertahan untuk dua bulan kedepan.

Bantuan tersebut seluruhnya memang disalurkan untuk RSUD Teluk Kuantan. Bantuan APD akan digunakan tenaga medis RSUD Teluk Kuantan untuk penanganan Covid 19.

"APD bantuan dari PT RAPP itu seluruhnya untuk RSUD, karena kita yang meneken berita acaranya," kata Irvan, Rabu, 22 April 2020.

Dengan satu ruang rawat atau ruang isolasi dikatakan Irvan, bantuan APD sumbangan dari perusahaan tersebut bisa bertahan untuk dua bulan kedepan. "Untuk dua bulan bisa, dengan satu ruang isolasi," katanya.

Tapi apabila ruang isolasi jadi ditambah satu lagi kata Irvan, tentunya APD sumbangan perusahaan ini akan kita bagi dua dan tidak bisa bertahan untuk dua bulan kedepan.

Rencana RSUD Teluk Kuantan akan menyiapkan satu lagi ruang isolasi untuk pasien PDP. Tambahan ruang isolasi tersebut rencana menggunakan ruang VIP RSUD Teluk Kuantan.

Selain mendapatkan bantuan APD dari perusahaan, RSUD Teluk Kuantan juga sudah menerima anggaran untuk penanganan Covid 19.

Disampaikan Irvan, anggaran yang bersumber dari Belanja Tidak Terduga (BTT) sudah cair dan sebagian sudah digunakan untuk pengadaan APD dan sebagian lagi digunakan untuk obat-obatan.