Unggah Foto di Instastory, Anak Amril: Alhamdulillah Papaku Sehat

selfi-anak-amril.jpg
(istimewa)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Putri kandung Bupati Bengkalis, Amril Mukminin, Fanny Anggriani, menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua pihak yang sudah memberikan semangat kepada dia dan keluarganya.

Hal tersebut disampaikan Fanny melalui instastory di akun Instagramnya, @fannyanggriani, Senin, 10 Februari 2020, dengan mengupload foto ia dan Amril berfoto wefie di depan kaca.

Tampak dalam instastory tersebut, Amril mengenakan pakaian batik dan celana kain hitam sambil memeluk putrinya tersebut.

"Alhamdulillah papaku sehat," kata Fanny.

Fanny menambahkan, semua salam yang disampaikan dari teman-teman hingga keluarga besar sudah ia sampaikan kepada Bupati yang ditahan oleh KPK beberapa hari yang lalu sudah diterima.

"Salam dari teman2 sudah disampaikan, tak lupa aku ucapkan terimakasi banyak buat keluarga besar, kerabat, sahabat serta teman2 yang tidak pernah berhenti untuk menyemangati dan mendoakan kami sekeluarga," tambahnya diiringi dengan emote bergambar hati.


Fanny juga menegaskan pihak keluarga sampai saat ini masih tabah menghadapi cobaan ini.

"InsyaAllah aku dan keluargaku kuat," tutupnya.

Sebelumnya, setelah Bupati Bengkalis Amril Mukminin resmi ditahan KPK hari ini, pihak keluarga Amril Mukiminin mengaku ikhlas dan tetap tenang menghadapi ujian dan cobaan ini.

Hal ini diungkap Andika Putra Kenedi salah satu keluarga Amril yang saat ini berada di rumah pribadi Amril Desa Muara Basung Kecamatan Pinggir.

"Kami mendoakan kanda Amril tetap istiqomah dan tabah, bagaimana pun ujian dan cobaan itu pasti berlalu Allah tidakan memberi ujian dan cobaan di luar batas kemampuan manusia itu sendiri," ucapnya kepada RIAUONLINE.CO.ID, Kamis, 6 Febuari 2020 malam.

Menurut dia, pihak keluarga tetap bangga memiliki abang yang mengabdikan dirinya untuk membangun Negeri Junjungan ini. Setidaknya sekecil biji zarah pun jasa Amril sebagai Bupati Bengkalis sudah memberikan hal positif dalam pembangunan Bengkalis.

"Banyak yang beliau berikan untuk masyarakat Bengkalis ini. Kalau mengenai proses hukum itu hal biasa apalagi sekarang tahun politik, kita sama-sama tau dalam berpolitik harus tahan dicubit, semua orang akan merasakan jika masuk dalam ranahnya politik ini," tegasnya.

Keluarga besar mendoakan agar Amril Mukminin selalu dalam lindungan Allah dan emoga selalu diberikan kesehatan.