Pemprov Belum Kantongi Data Warga Riau di Wuhan Cina

Virus-Corona-di-Wuhan.jpg
(VOAINDONESIA/AFP)

RIAUONLINE, PEKANBARU - Informasi soal keberadaan warga Riau yang berada di Wuhan Cina masih simpang siur. Meski sempat beredar kabar ada enam warga Riau yang berada di Wuhan Cina, namun hingga saat ini belum ada keterangan resmi dari Pemprov Riau terkait persoalan tersebut.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau, Mimi Yuliani Nazir, Senin 27 Januari 2020 mengatakan, pihaknya belum bisa memastikan apakah benar ada warga Riau di Wuhan atau tidak. Sebab sejauh ini pihaknya belum mendapat kabar terkait adanya warga Riau di Wuhan.

"Itukan bukan kewenangan dinas kesehatan, termasuk soal antisipasinya, evakuasinya nanti seperti apa itu pimpinan lah yang bisa menjawabnya, di luar kewenangan saya itu," kata Mimi.


Sementara Sekdaprov Riau, Yan Prana Jaya mengatakan, pihaknya sedang berkoordinasi dengan Konsulat Jenderal (Konjen) Cina dan Kedutaan Besar Indonesia di Cina untuk mememastikan apakah ada warga Riau yang saat ini berada di Wuhan Cina atau tidak.

"Sampai hari ini kita terus lakukan komunikasi, terus kita pantau kondisi mereka. Kalau diharuskan untuk melakukan evakuasi kita akan bekerja sama dengan pihak Konjen dan duta besar kita di sana," katan Yan Prana. (*)