Seratusan Rumah Warga Terendam Banjir Luapan Sungai Singingi

banjir-kuansingg.jpg
(istimewa)

Laporan: ROBI SUSANTO

RIAU ONLINE, TELUK KUANTAN - Banjir kembali terjadi di Kabupaten Kuantan Singingi, Riau. Kali ini banjir terjadi karena meluapnya air Sungai Singingi, di Kecamatan Singingi, Minggu, 1 Desember 2019 jelang tengah malam.

Tingginya curah hujan menjadi salah satu penyebab meluapnya air Sungai Singingi dan menggenangi sekitar seratusan rumah masyarakat di Kelurahan Muara Lembu dan Kebun Lado.

Camat Singingi, Irfansyah mengatakan, air mulai menggenangi pemukiman masyarakat terjadi sekitar pukul 23.00 WIB Minggu jelang tengah malam. Hingga Senin, 2 Desember 2019 pagi air masih setinggi paha orang dewasa.


"Air baru surut sekitar pukul 10.30 WIB tadi (Senin,red)," kata Irfansyah ketika dihubungi RIAUONLINE.CO.ID, Senin, 2 Desember 2019.

Meluapnya Sungai Singingi disebabkan karena hujan terus menerus terjadi sejak Minggu sore. Hujan baru reda sekitar pukul 04.00 WIB Senin dinihari.

"Ada sekitar 100 rumah yang terendam diantaranya 60 di Kelurahan Muara Lembu dan 40 di Desa Kebun Lado," katanya.

Di Muara Lembu katanya, air sempat setinggi paha orang dewasa,"pagi tadi (Senin,red) sekitar pukul 08.00 - 09.00 WIB air sempat setinggi paha orang dewasa. Dan pukul 10.30 WIB air sudah surut," katanya.

Tidak ada rumah yang rusak maupun korban jiwa akibat banjir tersebut. Menurut Irfansyah, sebelumnya masyarakat sudah tahu kalau air Sungai Singingi bakal meluap.

"Sebelumnya memang sudah diantisipasi oleh warga, sudah ada informasi dari atas akan ada luapan air Sungai dari Pangkalan menuju Sungai Singingi," pungkasnya.