Kubu Jokowi Akui Kekalahan di Riau

Ketua-TKD-Riau-Idris-Laena.jpg
(Hasbullah)

RIAUONLINE, PEKANBARU - Tim Kampanye Daerah (TKD) Jokowi dan Maruf Amin Provinsi Riau mengakui pihaknya masih kurang unggul dari pesaingnya yakni Paslon Nomor urut 02 Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno.

"Exit poll beberapa lembaga juga sudah menyampaikan ke kita, tapi kita juga ada exit poll yang dilakukan TKN, namun kan exit poll itu belum bisa ditentukan sekarang, kita harus lihat real count nya dulu," kata ketua TKD Idris Laena, Kamis, 18 April 2019.

Meskipun begitu, Idris mengatakan pihaknya kalah tipis dengan selisih yang tidak terlalu besar seperti yang disampaikan beberapa lembaga survey.


"Memang ada selisihnya, tapi tidak sebesar lembaga survey yang beredar, hanya sekitar 3-4 persen saja," tambahnya.

Lebih jauh, Idris mengaku masih menunggu hasil akhir dari rekapitulasi KPU Kota Pekanbaru yang membutuhkan waktu cukup lama karena berdasarkan C1.

"Di TKD kami punya tabulasi, semua hasilnya kami kirim ke TKN, disini nanti bisa kita akses, hanya saja real count itu kan harus berdasarkan C1," ulasnya.

"Apalagi mekanisme perhitungan suara kan harus selesai semua sampai DPRD nya, kalau sudah semua baru di ditandatangani saksi, kita tunggu saja sampai hari Minggu," tutupnya.