Harimau Sumatera Berkeliaran di Kebun Sawit

ilustrasi-harimau.jpg
(jambiupdate.co)

RIAUONLINE, PEKANBARU - Kepolisian Resor Indragiri Hulu menerima laporan adanya seekor harimau sumatera (panthera tigris sumatrae) berkeliaran di perkebunan kelapa sawit milik PT Seko, di Desa Sialang Jaya, Kecamatan Lirik, Perbatasan Air Molek.

"Siang kemarin pukul 11.00, berdasarkan info masyarakat menyampaikan ada orang yang sedang bekerja di kebun dalam beberapa hari melihat seekor harimau berkeliaran," kata Kepala Polres Indragiri Hulu Ajun Komisaris Besar Dasmin Gintung, Jumat, 1 Juni 2018.

Begitu mendapat informasi masyarakat, kepolisian bersama Tim Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Riau langsung mendatangi lokasi untuk melakukan sosialisasi kepada masyarakat. Polisi segera melakukan koordinasi bersama Balai BKSDA Riau dan Pemda setempat untuk membuat himbauan langkah antisipasi kepada masyarakat.


"Bersama Balai BKSDA menyusun rencana pelaksanaan evakuasi harimau," tukasnya.

Namun sejauh ini belum ada laporan hewan ternak masyarakat dimangsa harimau. Tim gabungan dari kepolisian Balai BKSDA Riau bersama masyarakat akan tetap memantau situsai serta melaporkan setiap perkembangan.