Aksi Heroik Personel Satlantas, Memecah Kemacetan Pekanbaru Antar Balita ke RS

Personel-Polresta-Pekanbaru.jpg
(Dok Satlantas Polresta Pekanbaru)

RIAUONLINE, PEKANBARU - Dua personel Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Pekanbaru, menunjukkan kepeduliannya sebagai abdi negara dengan membantu seorang ibu bersama balitanya untuk segera mendapatkan pertolongan medis.

Balita dari warga Pekanbaru berinisial DW itu mengalami kejang-kejang dan harus segera dibawa ke rumah sakit. Namun perjalanan mereka ke rumah sakit malah terjebak macet.

Melihat adanya warga yang butuh bantuan, Aiptu Arianto dan Brigadir Edo dari Satlantas Polresta Pekanbaru memberikan bantuan dengan mengantarkan ibu tersebut bersama anaknya ke RS Zainab Pekanbaru. 

"Pak, Tolong bawa anak saya segera ke rumah sakit, saya takut macet di jalan, saya butuh cepat," ujar DW meminta bantuan personel Satlantas, Selasa, 20 September 2022.

Aiptu Arianto lalu meminta Brigadir Edo melakukan pengawalan darurat dengan cara membonceng DW dan anaknya menggunakan sepeda motor. Sedangkan Aiptu Arianto mengikuti dari belakang bersama mobil milik DW.


Setelah meyakinkan DW agar tenang dan tidak panik, Brigadir Edo, lalu memacu sepeda motor miliknya menuju Rumah Sakit Zainab sesuai permintaan DW. 

Di sepanjang perjalanan, Brigadir Edo tak henti membunyikan klakson sepeda motornya seakan memecah jalanan yang dikerumuni kendaraan di Jalan Tuanku Tambusai, Pekanbaru. 

Tak butuh waktu lama, Brigadir Eko dan sang ibu balita tiba di RS Zainab, Jalan Ronggowarsito, Pekanbaru. 

Aksi heroik yang ditunjukkan kedua personel polisi lalu lintas Pekanbaru ini dibenarkan oleh Kasat Lantas, Kompol Angga Wahyu Prihantoro.

Sementara saat ini, balita tersebut sudah mendapatkan pertolongan medis dari Rumah Sakit Zainab.

"Kejadian sekitar pukul 16.15 WIB, ibu tersebut turun dari mobil terburu-buru dan meminta bantuan kepada personel untuk segera membawa anaknya yang sedang sakit ke rumah sakit," ungkap Angga.