Mesin Partai Optimal di Pilgub, PAN Optimis Raih Kursi Ketua DPRD Riau

Kader-PAN-di-KPU-Riau.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/HASBULLAH TANJUNG)

 

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Berkaca pada hasil Pilgubri 2018 lalu, DPW PAN memasang target tinggi dalam menghadapi Pileg 2019 mendatang.

Target tersebut disampaikan langsung oleh Ketua DPW PAN Riau Irwan Natsir. Bupati Meranti ini mengatakan pihaknya akan berupaya merebut kursi DPRD Riau pada 2019 nanti.

"Melihat hasil Pilgub, kita yakin akan bisa meraih kursi lebih banyak daripada sebelumnya," ungkap mantan anggota DPR RI ini, Rabu, 18 Juli 2018.

Untuk diketahui, saat ini PAN memiliki kursi sebanyak 7 kursi dan berhasil meraih kursi Wakil Ketua DPRD Riau yang saat ini diisi oleh Sunaryo.


Baca Juga Mengejutkan, 2 Anggota DPRD Pelalawan Ini Nyaleg Lewat PAN

Irwan meyakini, mesin partai akan bergerak ekstra seperti yang sudah dilakukan pada Pilgub lalu sehingga berhasil menghantarkan Bupati Siak Syamsuar mengalahkan dominasi Golkar selama ini.

Selain faktor kemenangan Syamsuar, PAN meyakini dengan komposisi Bacaleg yang mulai diisi oleh tokoh masyarakat Riau seperti Said Usman Abdullah, Azwir, dan Suprianto bisa mencapai target tersebut.

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE 

Follow Twitter @red_riauonline

Subscribe Channel Youtube Riau Online

Follow Instagram riauonline.co.id