KKKS NYT Syukuran Tajak Sumur Eksplorasi Falah, Pekanbaru Kembali Jadi Penghasil Migas

Skk-migas-rilis.jpg
(Istimewa)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - SKK Migas – KKKS NYT melaksanakan syukuran Tajak Sumur Eksplorasi Falah-01 di lokasi Pengeboran Sumur Eksplorasi Falah-01 Kecamatan Rumbai Bukit, Kota Pekanbaru, Provinsi Riau, Selasa 27 Februari 2018.

Syukuran digelar atas pelaksanaan pengeboran Sumur Eksplorasi Falah-01 di Kecamatan Rumbai Bukit, Kota Pekanbaru, Provinsi Riau itu diresmikan langsung Plt. Walikota Pekanbaru Ayat Cahyadi.

Turut hadir, Wakil Ketua DPRD Riau Noviwaldy Jusman, Kepala SKK Migas Perwakilan Sumbagut Hanif Rusjdi, General Manager KKKS NYTAzhari Hadi serta Jajaran dari Muspida dan Muspika yaitu, Komandan Korem 031/Wirabima, Kepolisian Resor Kota Pekanbaru serta Kepala Kepolisian Sektor Rumbai, Dinas ESDM Provinsi Riau, Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Kota Pekanbaru, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kota Pekanbaru dan masyarakat di sekitar lokasi pengeboran.

Kepala Perwakilan SKK Migas Wilayah Sumbagut, Hanif Rusjdi, berterima kasih atas dukungan Walikota Pekanbaru beserta jajaran, DPRD Provinsi Riau, Dinas ESDM Provinsi Riau dan aparat keamanan sehingga Pengeboran Sumur Eksplorasi Falah-01 bisa terlaksana.

Dalam keterangan resmi yang diterima RIAUONLINE.CO.ID, Selasa 27 Februari 2018, General Manager KKKS NYT, Hadi Azhari, menyampaikan bahwa KKKS NYT telah melaksanakan kegiatan studi dan eksplorasi sejak tahun 2009. Di mana, berdasarkan hasil evaluasi G&G lokasi pengeboran ini merupakan area yang memiliki prospek terbaik di Wilayah Kerja East Pamai dengan perkiraan sumber daya 45 MMBO.


Proses pengeboran eksplorasi diharapkan akan dimulai pada tanggal 02 Maret 2018 dan akan membutuhkan waktu 21 (dua puluh satu) hari untuk melihat hasil pengeborannya.

Plt. Walikota Pekanbaru, Ayat Cahyadi berharap dengan kegiatan syukuran ini pengeboran eksplorasi sumur Falah-01 mendapatkan berkah dan cadangan Migas yang besar sehingga Kota Pekanbaru kembali menjadi daerah penghasil Migas yang ke depannya akan menambah Pendapatan Asli Daerah (PAD) dalam bentuk DBH.

Wakil Ketua DPRD Provinsi Riau Noviwaldy Jusman mendukung kegiatan pengeboran ini sehingga pada saatnya dapat menciptakan multiplier effect, terutama tenaga kerja yang berasal dari Pekanbarumendapat kesempatan untuk berkarir di Dunia Migas. "KKKS NYT wajib mempekerjakan pekerja lokal/tempatan sesuai keahliannya dan berharap tidak mendatangkan pekerja dari luar daerah," ungkap Noviwaldy Jusman.

“Dinas ESDM Propinsi Riau selaku Instansi teknis terus bekerja sama dengan SKK Migas dan KKKS di Propinsi Riau sehingga kegiatan-kegiatan eksplorasi di Propinsi Riau dapat terlaksana yang tentunya akan menambah cadangan Migas Nasional” ungkap Sekertaris Dinas ESDM Propinsi Riau, Astra.(2)

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE 

Follow Twitter @red_riauonline

Subscribe Channel Youtube Riau Online

Follow Instagram riauonline.co.id