Sangat Langka Terjadi, Ini Keunikan Gerhana Bulan Merah

gerhana-bulan-merah.jpg
(pixabay/langgam.id)

RIAUONLINE,PEKANBARU - Fenomena gerhana bulan merah atau super blood moon sangat langka dan jarang terjadi.

Prakirawan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Pekanbaru, Ahmad Agus Widodo menjelaskan, fenomena gerhana bulan merah ini memiliki keunikan.

“Keunikannya gerhana ini dalam kategori perigee yakni, jarak bulan dan bumi dalam jarak terdekat, kemudian warna gerhana bulan ini sangat merah,” ucapnya, Rabu, 26 Mei 2021.


Selain itu kata dia, keunikan lain dari super blood moon ini adalah menaikkan gelombang air laut.

“Efek perigee ini menaikkan gelombang air laut, sehingga rawan akan gelombang tinggi,” jelasnya.