Dua Gajah Liar Masuk ke Pemukiman Warga di Desa Penarikan, Pelalawan

Gajah-masuk-kampung.jpg
(istimewa)

RIAUONLINE, PEKANBARU-Dua ekor gajah masuk pemukiman warga di Desa Penarikan, Kecamatan Langgam, Kabuapten Pelalawan, Sabtu, 19 Desember 2020.

Tim Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) yang menerima laporan adanya dua ekor gajah liar masuk pemukiman warga, menerjunkan tim ke lokasi guna menggiring gajah tersebut ke habitatnya.

 

Kepala Balai Besar KSDA Riau, Suharyono, menyebut, petugas dari pagi hingga sore berupaya untuk menggiring gajah masuk kembali ke habitatnya.

“Tim yang datang ke lokasi kemudian memberikan sosialiasi ke masyarakat dan lakukan penggiringan dari jam 9 pagi sampai jam 4 sore tim berupaya menggiring gajah ke habitatnya,” terang Suharyono.


Suharyono, menambahkan, berdasarkan informasi dari masyarakat ada dua ekor gajah dewasa masuk ke pemukiman warga.

“Wilayah tersebut merupakan jalan perlintasan gajah di kantong Teso Nilo,” ujarnya.

Selanjutnya, Balai Besar KSDA Riau, mengimbau kepada masyarakt agar tidak melakukan hal anarkis terhadap gajah liar tersebut.