Terpantau 54 Titik Panas di Sumatera, Riau Berasap

Meme-Asap-Riau.jpg
(INTERNET)

RIAUONLINE, PEKANBARU - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika stasiun Pekanbaru menyebutkan satelit Tera dan Aqua memantau 54 titik api di Sumatera. Titik api tersebar di Sumatera Selatan 43 titik, Lampung 6 titik dan Bangka Belitung 5 titik. Sedangkan Riau nihil titik api.

 

"Titik api terpantau pada pukul 16.00 sore," kata Kepala BMKG Provinsi Riau, Sugarin, Sabtu (26/9/2015).

 

Meskipun nihil titik api, kualitas udara untuk Kota Pekanbaru memasuki level berbahaya. Hal ini terlihat di papan Indeks Standar Pencemaran Udara (ISPU) di depan kantor walikota Pekanbaru. (KLIK: Kualitas Udara di Riau Berbahaya)


 

Konsentrasi Partikulat PM10 di Pekanbaru pada pukul 16.00 berada pada angka 441.73. (BACA: Jokowi: Menteri LHK dan Pemda Harus Evaluasi Izin di Gambut

 

Kabut asap yang menyelimuti Riau menyebabkan jarak pandang dibeberapa wilayah kian menurun. Seperti Pelalawan yang hanya 300 meter, Pekanbaru dan Rengat sejauh 400 meter serta Dumai 1 kilometer. (LIHAT: Asap Pekat di Riau Disebut Kiriman Palembang

 

Sugarin mengatakan, secara umum cuaca wilayah Provinsi Riau cerah berawan disertai kabut asap. Peluang hujan dengan intensitas ringan tidak merata disertai petir dan angin kencang pada siang hingga malam hari terjadi di Wilayah Riau bagian Utara, Tengah dan Barat.