Direstui Gerindra, Lampita Pakpahan Umumkan Incar Kursi DPD RI

Politisi-Partai-Gerindra-Riau-Lampita-Pakpahan.jpg
(Bagus Pribadi/RIAUONLINE.CO.ID)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Politisi Partai Gerindra Riau, Lampita Pakpahan, menyampaikan dirinya akan maju bertarung untuk Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI dalam kontestasi Pemilu 2024.

"Kami melihat seperti saya di Gerindra untuk maju ke DPR RI itu sudah cukup banyak. Tentunya saya melihat peluang saat maju ini. Berdasarkan peta yang sudah kami pelajari, jadi dipilihlah ke DPD karena peluang di situ yang mungkin bisa diperjuangkan untuk masyarakat," katanya  Rabu, 2 November 2022.

Memang, ia menyadari peluang di DPD RI tak sebanyak di DPR RI. Ia memberikan contoh seperti yang dilakukan oleh Intsiawati Ayus perihal rumah layak huni, pembangunan, banyaknya relokasi, juga seperti turap dan lain sebagainya. 

"Seperti itu yang bisa kami lakukan sebagai keterwakilan dari Provinsi kita. Itu pun butuh kerja sama yang baik dengan tim ahli untuk bisa memperjuangkan aspirasi dari daerah kita," terang Lampita.

Anggota Komisi IV DPRD Riau itu belum bisa memastikan berapa persentase kemenangannya untuk duduk di DPD RI. Baginya, yang paling penting berusaha semaksimal mungkin.


"Soal menang kalah saya kembalikan ke Yang di atas," singkatnya.

Ia mengungkapkan alasannya maju ke DPD RI juga karena sudah diizinkan Gerindra dan mendukung keputusannya, sehingga sama sekali tak ada persoalan di partai.

"Saya juga tetap bersama-sama dengan akar rumput Gerindra. Sebenarnya partai menginginkan saya ke provinsi. Hanya saja, saya merasa sudah tiga periode disini, tidaklah baik kalau saya terus," ujar Lampita.

"Masih banyak kader-kader, adik-adik kita yang masih ingin naik, yang tadinya di kabupaten tentu kan naik ke provinsi dan juga banyak yang ingin bergabung ke partai kita, Partai Gerindra yang ada di Rohul. Tentu kan ini kita beri peluang kepada mereka untuk membesarkan Partai Gerindra," tambahnya.

Mengenai langkah selanjutnya menuju DPD RI, Lampita mengaku sudah mulai bergerak untuk mendapatkan kepercayaan masyarakat. Tambahnya, poinnya dirinya ingin berbuat untuk seluruh masyarakat Riau, sebagaimana yang sudah diperbuatnya di Kabupaten Rokan Hulu. 

"Triknya bagaimana menjual diri kepada orang yang belum kenal kita, tentu kita menyentuh ke mereka. Kita mengunjungi mana yang bisa kita kunjungi. Apa yang pernah kita buat untuk Rokan Hulu, tentunya itu juga yang akan kita perbuatan ke kabupaten kota lain," tutupnya.