Ironi JPO Tuanku Tambusai, Belum Rampung tapi Papan Iklan Sudah Kokoh Berdiri

JPO-Jalan-Tuanku-Tambusai2.jpg
(Bagus Pribadi/Riau Online)

Laporan: Bagus Pribadi

RIAU ONLINE, PEKANBARU- Keberadaan Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) di Jalan Tuanku Tambusai menjadi sorotan publik. Pasalnya, JPO yang berada tepat di depan SMP-SMA Tri Bhakti itu masih dipertanyakan legalitasnya.

Selain itu, beberapa hari belakangan tampak sebuah papan reklame yang berada di JPO tersebut. Berdasarkan pantauan riauonline.co.id pada Sabtu, 5 Februaru 2022, JPO itu belumlah sepenuhnya layak digunakan.

Pada siang menjelang sore selepas hujan, JPO dengan perpaduan warna kuning, hijau, dan biru itu masih dalam pengerjaan. Beberapa pekerja tampak sedang istirahat di halte bus TMP sembari mengembuskan asap rokok dari mulutnya.

Sedangkan di atas JPO itu, tergeletak beberapa besi panjang berbentuk bulat dan berwarna biru. Besi itu nantinya akan dipasang sebagai bagian dari ruas JPO. Hal itu pun bisa dipastikan ketika melihat dua tangga yang tersedia di atas JPO tersebut.

Hal ini tampak aneh, ketika JPO sepenuhnya belumlah rampung dan masih dalam pengerjaan, namun besi-besi penyangga papan reklame sudah beres. Satu papan reklame sukses terpasang, sedangkan satu wadah papan reklame dengan besi berwarna biru kosong menghadap arah lainnya.

Selama pantauan riauonline.co.id, tak satu pun warga menyeberang jalan melalui JPO tersebut. Hanya ada dua anak sekolah yang berada di JPO itu dan bukannya menyeberang, melainkan berfoto ria.


 


Seperti diberitakan sebelumnya, Sekretaris Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu (DMPTPSP) Kota Pekanbaru, F Rudi Misdian, pada 11 Januari 2022 lalu mengaku konstruksi yang ternyata JPO itu, pihaknya sama sekali belum mengeluarkan izin.

Sedangkan Ketua Komisi IV DPRD Kota Pekanbaru mengingatkan Pemko Pekanbaru agar tak menjadikan JPO sebagai proyek bisnis semata.