Terjadi Tren Penurunan Kasus Covid-19 di Bengkalis, Ini Penyebabnya!

Virus-corona64.jpg
(istimewa)

RIAUONLINE, PEKANBARU-Kendatipun ada ancaman varian Omincron masuk ke Indonesia, namun jumlah kasus aktif Covid 19 di Kabupaten Bengkalis, Riau terus mengalami penurunan, seiring membaiknya penanganan pandemi Covid 19 di kabupaten berjuluk negeri junjungan ini.

 

Juru bicara Satgas Covid Pemkab Bengkalis Popy Yulia Santosa mengabarkan hingga saat ini, tercatat kasus aktif di bulan Januari 2022, berjumlah dua kasus Covid 19.

 

"Data kasus pasien terkonfirmasi Covid19 tahun 2022 sampai dengan 16 Januari 2022, berjumlah 2 kasus," kata Popy Yulia Santosa kepada RIAUONLINE.CO.ID, Senin 17 Januari 2022.

 

 

Ditambahkan Popy, kedua kasus aktif Covid 19 tersebut masih menjalani menjalani perawatan di antaranya dirawat RSUD Siak dan satunya lagi isomasi mandiri.

 

Idealnya, kasus aktif Covid 19 di Kabupaten Bengkalis menunjukan tren penurunan, terhitung sepanjang tahun 2020 berjumlah 1.754 kasus hingga tahun 2021 berjumlah 7.232 kasus. Namun seiring dengan penanganan Covid 19 semakin membaik, kasus aktif pun terus menurun hingga saat ini.

 

"Pemerintah Kabupaten Bengkalis terus melakukan vaksinasi dan diberikan kepada masyarakat agar terbentuk kekebalan tubuh terhadap Covid 19," tambah Popy.


 

 

 

 

Selanjutnya, upaya Pemkab Bengkalis menuju masyarakat yang produktif dan aman dengan tujuan mempercepat penanganan covid19 dalam aspek kesehatan dan sosial ekonomi.

 

"Oleh karenanya, masyarakat dihimbau untuk tetap menerapkan protokol kesehatan dan apabila merasakan gejala, langsung periksakan diri ke fasilitas pelayanan kesehatan terdekat," imbuhnya