Vaksinasi Covid-19 Lansia di Pekanbaru Harus Tuntas Dalam 2 Hari

Ayat-Cahyadi17.jpg
(Laras Olivia/Riau Online)

RIAUONLINE, PEKANBARU-Capaian vaksinasi warga lansia di Pekanbaru hingga saat ini baru 57 persen. Ada tiga persen lagi lansia yang harus mendapat suntikan vaksin agar mencapai target.

Vaksinasi Covid-19 bagi lanjut usia atau lansia di Kota Pekanbaru harus tuntas dalam dua hari ini. Total capaian vaksinasi lansia harus 60 persen agar bisa melanjutkan vaksinasi bagi anak-anak.

Wakil Wali Kota Pekanbaru, Ayat Cahyadi tidak menampik capaian lansia masih belum mencapai target. Ia pun mendorong tim vaksinasi bersama dinas kesehatan dan puskesmas bisa menggesa vaksinasi bagi lansia

"Capaian vaksinasi lansia memang kurang, yang ikut vaksin saat ini lebih banyak yang di bawah 60 tahun," jelasnya, Kamis 30 Desember 2021.


Satu penyebab vaksinasi bagi lansia masih rendah karena banyak yang tidak lolos pemeriksaan kesehatan. Banyak dari lansia memiliki tekanan darah yang tinggi sehingga tidak bisa suntik vaksin.

Ayat menyebut, menyebut sebagian lansia bukan tidak mau vaksin. Namun kondisi ini membuat lansia yang alami gangguan kesehatan tersebut harus menunggu kondisi tekanan darahnya normal.

 

"Tapi lansia belum siap untuk vaksin karena kondisi kesehatannya terganggu. Mereka juga memiliki sejumlah penyakit bawaan," paparnya.

Tim satgas juga berupaya agar Kota Pekanbaru kembali turun ke PPKM level 1. Apalagi kasus aktif saat ini sebanyak 52 kasus.