Borong 8 Medali di PON Papua, Kontingen Riau Senam Disambut Kadispora

Kontingen-senam-riau.jpg
(istimewa)

RIAUONLINE, PEKANBARU-Membawa harum nama Riau dengan meraih 3 medali emas, 3 perak dan 2 perunggu pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua, Kontingen Atlet Senam Riau akhirnya tiba di Pekanbaru, Kamis, 7 Oktober 2021.

 

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Riau, Boby Rachmat langsung menyambut kontingen Atlet Senam Riau dengan wajah bahagia.

 

Boby Rachmat menyampaikan ucapan bangga dan apresiasinya kepada para atlet senam Provinsi Riau.

 

Menurutnya, ini merupakan prestasi yang luar biasa bagi Provinsi Riau.

 


"Tentu kami bangga atas medali yang diraih, karena berkat usaha, latihan dan kerja keras mereka mampu fokus di pertandingan Papua dan merah hasil maksimal," ucap Boby dikutip RIAUONLINE.CO.ID dari jaringan SuaraRiau.id, Jumat, 8 Oktober 2021.

 

Selain itu, Boby juga mengatakan para atlet Riau telah berusaha dan latihan dengan keras, sehingga pencapaian atlet senam Riau sesuai dengan target yang telah ditetapkan.

 

"Saya berharap kedepannya pembinaan cabor (cabang olahraga) senam tetap dirancang dengan lebih baik agar prestasi di event selanjutnya bisa dipertahankan dan ditingkatkan lagi," terangnya.

 

 

Mantan Kasatpol PP Inhu ini juga akan berjanji, para atlet akan diguyur bonus oleh Pemprov Riau nantinya.

 

"Tentu Pemprov Riau akan memberikan apresiasi dengan bonus yang telah disiapkan sesuai dengan pencapaian prestasi atlet," pungkasnya.