Mayjen Hassanudin Bilang Presiden Jokowi Datang ke Riau karena Kangen Hal Ini

Apel-gelar-pasukan.jpg
(Wayan Sepiyana/RiauOnline)

RIAU ONLINE, PEKANBARU-Panglima Komando Daerah Militer I/Bukit Barisan (Pangdam I/BB) Mayor Jenderal TNI Hassanudin mengatakan  Operasi Apel Gelar Pasukan Pengamanan VVIP Kunjungan Kerja Presiden RI Joko Widodo ke wilayah Kota Pekanbaru sudah siap dilakukan.

 

Ia menyampaikan kedatangan Presiden RI Joko Widodo ke Riau dengan kondisi yang sangat baik, aman, kondusif, dan nyaman.

 

Dia juga menyebut masyarakat yang sangat ramah membuat Presiden RI Joko Widodo berkunjung ke Riau.

 


"Terimakasih rekan-rekan media, saya hari ini dengan Bapak Gubernur, dengan Forkopimda lainnya melaksanakan apel kesiapan Pam VVIP dalam rangka kunjungan Bapak Presiden ke wilayah kita," kata Mayor Jenderal TNI Hassanudin, kepada RiauOnline, usai acara apel bertempat di Halaman Kantor Gubernur Riau, Selasa, 18 Mei 2021.

 

Menurutnya persiapan sudah dilakukan mudah-mudahan berjalan dengan lancar.

 

 

"Secara umum, persiapan sudah kita lakukan. Mulai dari kemarin hingga saat ini.  Mudah-mudahan berjalan lancar. Tolong disosialisasikan kepada semua masyarakat kita tetap melaksanakan protokol kesehatan," ujarnya.

 

Lanjutnya kesiapan personil pengamanan sudah cukup. "Secara umum, sesuai situasi kondisi cukup dan selalu siap kita," imbuhnya.

 

Pihaknya mengatakan kondisi Provinsi Riau yang kondusif. "Situasi Riau sangat baik, kondusif, aman, nyaman, dan sangat ramah. Jadi, kita menunggu kedatangan Bapak Presiden, pimpinan kita dengan baik," pungkasnya.