Anggota Sapma PP Rela Panas-panasan demi Desak Kejati Usut Kasus Korupsi

Sapma-PP2.jpg
(Riau Online)

Laporan: DEFRI CANDRA

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Ratusan Satuan Siswa, Pelajar dan Mahasiwa Pemuda Pancasila (Sapma PP) akan menyerbu kantor Kejaksaan Tinggi (Kejati) Riau, Jalan Sudirman, Kamis, 27 Agustus 2020 Pukul 14.00 WIB.

Aksi ini merupakan aksi lanjutan Sapma PP untuk mendesak dan mengusut tuntas sejumlah kasus korupsi dugaan di lingkungan Pemko Pekanbaru.

Dugaan korupsi ganti rugi lahan perkantoran Tenayan Raya,  dugaan korupsi pembangunan Kawasan Industri Terpadu, hingga dugaan korupsi pengadaan video wall.


Ratusan massa memulai orasi dari samping Gedung Menara Lancang Kuning berpanas-panasan menuju Kantor Kejati Riau.

"Kami akan melakukan aksi ke Kejaksaan Tinggi Riau siang ini," ucap anggota PP, Hendra kepada RIAUONLINE.CO.ID, Kamis, 27 Agustus 2020.

"Aksi ini merupakan aksi lanjutan kami terhadap kasus korupsi pada pejabat Pemko Pekanbaru," sambungnya.

"Kami meminta Kejati mengusut tuntas kasus korupsi ini," Pungkasnya.

Dari Pantauan RIAUONLINE.CO.ID, Ratusan Sapma PP masih berjemur di bawah terik matahari samping Gedung Menara Lancang Kuning sambil menunggu arahan dari koordinator lapangan (Korlap).