Camat Jangan Urus Sampah Lagi, Urus Pelayanan Saja

Sidak-Wako-Firdaus-MT-di-Hari-Pertama-Kerja.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/MIFTAHUR RIZQI)

Laporan : Saan


RIAU ONLINE, PEKANBARU -Wali Kota Pekanbaru, Firdaus mengatakan, mulai bulan November ini, seluruh camat dan lurah di Pekanbaru tidak lagi mengurusi permasalahan sampah dan kebersihan.

 

Penggantinya, masalah kebersihan dan sampah diurus langsung Dinas Kebersihan dan Pertamanan. (Baca Juga: Akankah Wako Beri Sanksi ke-30 PNS Bolos

 


"Mulai sekarang, camat di Pekanbaru tidak lagi mengurusi sampah, tapi kita minta fokus melayani masyarakat," ujar Firdaus usai melakukan Rapat Koordinasi Camat dan Lurah se-Pekanbaru, Senin (16/11/2015). 

 

Ketua DPC Partai Demokrat Pekanbaru itu menjelaskan, pelepasan tugas mengurus kebersihan ini diharapkan kecamatan lebih fokus melayani masyarakat yang ada di Pekanbaru. (Klik Juga: Wako Ultimatum Ketua RT dan RW

 

"Kedepan kita tidak ingin mendengar lagi adanya keluhan-keluhan masyarakat tentang buruknya pelayanan di pemerintahan," pungkasnya. 


Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline