Innalillahi, Sudah 15 Jamaah Haji Riau Meninggal di Tanah Suci

Makam-di-Makkah.jpg
(internet)

RIAU ONLINE, MEKAH - Innalillahi wa inna ilaihi rajiun. Kabar duka datang dari Tanah Suci, Arab Saudi. Satu lagi jamaah haji asal Riau yang meninggal di tanah suci, Arab Saudi. Dengan kabar ini, maka total jamaah asal Riau yang meninggal berjumlah 15 orang.

Hj Sarinah Budang Antau (64), jamaah haji Provinsi Riau, Nomor Paspor B6771943, yang beralamatkan Jalan Teladan 45 Kota Dumai, yang tergabung dalam Kelompok Terbang (Kloter) 07 Embarkasi Batam meninggal dunia karena sakit tua-uzur.

Baca juga!

Empat Jamaah Haji Asal Riau Wafat Di Tanah Suci

Ini Persamaan Dan Perbedaan Haji Plus Dan Reguler

"Almarhumah wafat di kamar-rumah 206 Mahbas Jin, Mekkah, Kamis, 7 September 2017 pukul 05.00 WAS, karena sakit tua-uzur. Semoga almarhumah husnul khotimahn," kata H Ahmad Syah Harrofie, Tim Pemandu Haji Daerah (TPHD) Riau dari Mekah.

Berikut nama-nama jamaah haji Provinsi Riau asal Embarkasi Batam yang wafat di Arab Saudi sampai dengan Kamis, 7 September 2017, yang dirangkum riausatu.com dari Mekah.

1. Samidi Citro Sentono (70), asal Siak Kloter 6 BTH, wafat di KKHI Madinah. Sebab wafat karena cardiovascular deases (penyakit jantung dan penyempitan pembuluh darah). Almarhum dimakamkan di Al Baqi Madinah.

2. Risda Yarni Muhammad Rasyid (47), asal Siak Kloter 6 BTH, wafat di pemondokan karena cardiovascular deases. Almarhumah dimakamkan di Al Baqi Madinah.


3. Ilyas Muhammad Jasa (64), asal Indragiri Hilir Kloter 8 BTH, wafat di RSAS karena cardiovascular deases.
Jemaah dimakamkan di Al Baqi Madinah.

4. Syarfidin Syahbudin (65), asal Indragiri Hulu Kloter 4 BTH, wafat di pemondokan karena respiratory deases (penyakit saluran dan organ pernafasan). Almarhum dimakamkan di Syaraya.

5. Liana Samin Murkidulhadi binti Abu Mukti Dulhadi (67), asal Tapung Hilir, Kabupaten Kampar, Kloter 18 BTH, wafat di RS An Nur Hospital (RSAS), pukul 23.30 WAS karena cardiovascular diseases. Rencana dimakamkan di Syaraya.

6. Hasan Basri bin Zakaria (69), asal Kabupaten Siak, Kloter 6 Batam, wafat di RS King Faisal, pukul 19.20 karen meningitis. Rencana dimakamkan di Syaraya.

7. Taufik Kahar Thaib (60), dari Kloter 03 Batam, alamat Jalan Swakarya D III RT 004 RW 004 Tuah Karya Kota Pekanbaru. Meninggal di RS Mina Alwadi, Jumat (1/9/2017) pukul 19.00 WAS, karena sesak nafas.

8. Arsyad bin Nastur Abdullah (60), dari Kloter 04 Batam, berasal dari Air Molek Kabupaten Indragiri Hulu. Almarhum wafat di RS Al Noor, Kamis (30/8/2017), pukul 10.30 WAS, karena respiratory deases.

9. Usman Daud (70) dari Kloter 10 Batam, berasal dari Kecamatan Bangko Pusako, Kabupaten Rokan Hilir. Almarhum wafat, Jumat (1/9/2017), pukul 02.40 WAS, di Muzdalifah Maktab 53 karena sesak nafas.

10. Rostima Yunus binti Muhammad Yunus (59), Kloter 09 Batam, alamat Koto Tinggi, Rokan Hulu, wafat (2/9/2017) pukul 18.10 WAS, di RSAS Mena Al Wadee Hospital, karena Disease of Respiratory System.

11. Patawari Kandak Lintak (52), jamaah Kloter 8 Batam, asal Kabupaten Indragiri Hilir, wafat di BPHI/KKHI Mina, Sabtu (2/9/2017) karena Cardiovasculer Diseases.

12. Adnan Hamid Cuan, jamaah Kloter 8 Batam, alamat Jalan Gajah Mada Kabupaten Bengkalis, wafat Jumat (1/9/2017) pukul 00.20 WAS di RS Arafah karena respiratory deases.

13. Supangat Hasan Rifai (77), jamaah Kloter 2 Batam, beralamatkan Jalan Thamrin Sukamaju Sail, Pekanbaru. Almarhum wafat Ahad (3/9/2017) pukul 03.30 WAS, di King Faisal Hospital Arab Saudi karena respiratory deases.

14. Rusdi Maajar Ismail (50), jamaah Kloter 4 Batam, beralamatkan Jalan Napal RW 1 RT 4 Peranap Indragiri Hulu, wafat di Pemondokan Misfalah No 1111 Makkah, Senin (4/9/2017) subuh, karena gejala sesak nafas.

15. Sarinah Budang Antau (64), jamaah haji asal Dumai Kloter 07 Batam, wafat di kamar-rumah 206 Mahbas Jin, Mekkah karena sakit tua-uzur.

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline