Haus Kemenangan, Persik Kediri Sanggup Kalahkan Arema FC?

Persik-kediri2.jpg
([ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto])

RIAU ONLINE, KEDIRI-Haus Kemenangan, Persik Kediri Sanggup Kalahkan Arema FC?. Persik Kediri akan menjalani laga penuh gengsi kala bertemu dengan Arema FC pada Sabtu (17/9) sore.

Persik Kediri saat ini berada di posisi papan bawah BRI Liga 1 dan hanya mengoleksi 3 poin saja hasil dari tiga kali imbang dan enam kali kalah.

Sampai memasuki pekan ke 10 ini skuat berjuluk Macan Putih ini belum sekalipun meraih kemenangan.

Persik kini haus kemenangan dan potensi untuk mendapatkan kemenangan pertama itu ditentukan saat melawan Arema FC.

Arema FC bisa jadi tumbal pertama Persik Kediri untuk meraih kemenangan.


Mental yang sudah membaik, dengan pelatih baru serta tampil di kandang sendiri membuat peluang menjadikan Arema FC tumbal kemenangan pertama terbuka lebar.

Sejak dua laga ditukangi pelatih baru Divaldo Alves , Persik Kediri belum sekalipun meraih kekalahan.

Dua laga yang dijalani Persik adalah dengan hasil imbang atau mendapatkan tambahan 1 poin tiap laga.

Persik kini juga tampil lebih solid dan setidaknya dua kali terhindar dari kekalahan.

"Jadi saya senang mental pemain terus membaik. Mereka kini sudah lepas dan komunikasi di lapangan sudah cair. Saya juga sudah berdiskusi dengan pemain posisi terbaik mereka di lapangan dan ini akan sangat membantu tim," katanya, Rabu (14/9).

Semua pemain kata dia juga dalam kondisi yang sangat baik dikutip dari suara.com

Membaiknya dua faktor ini diharapkan Divaldo Alves bisa berpengaruh banyak saat akan melawan Arema FC di Stadion Brawijaya, Kediri, Sabtu (17/9) sore.