Harga Tiket Pesawat Mahal, Ini Penjelasan Pihak Bandara

penumpang-ssk.jpg
(Laras Olivia/RIAUONLINE)

RIAU ONLINE, PEKANBARU-Harga tiket pesawat hingga saat ini ni masih terpantau mahal. Hal tersebut dipicu naiknya harga bahan bakar pesawat atau avtur. 

Dari pengecekan Riauonline.co.id di aplikasi jual beli tiket online, untuk penerbangan Pekanbaru - Jakarta pada Rabu 20 Juli 2022 besok, harga tiket pesawat Lion Air untuk penerbangan pukul 14: 20 WIB mencapai Rp1.475.000.

Sedangkan untuk CitiLink di hari penerbangan yang sama, juga terpantau tinggi yakni mencapai Rp1.553.747.

Menanggapi kondisi ini, Executive General Manager Bandara SKK II, M Hendra Irawan menjelaskan penetapan tarif tersebut sudah ditetapkan oleh Keputusan Menteri Perhubungan Nomor 106 Tahun 2019 tentang Tarif Batas Atas (TBA) dan Tarif Batas Bawah (TBB) untuk penerbangan reguler kelas ekonomi.

Sehingga, pihak maskapai tidak boleh melebihi tarif batas atas yang sudah ditentukan.

"Memang ada tren kenaikan harga tiket. Jadi dari pihak airline  ketika melakukan penetapan menghitung tarif ada beberapa komponen yang dihitung, baik dari jarak, pajak dll. Seperti sama-sama kita ketahui salah satu faktornya adanya kenaikan avtur dan belakangan ini sedang dilakukan penyesuaian oleh airlines," katanya kepada Riauonline.co.id, Selasa 19 Juli 2022.

Kendati demikian, Hendra menyebut kenaikan tarif ini tidak memberikan dampak penurunan signifikan. Apalagi sempat ada tren penurunan usai lebaran beberapa waktu lalu.

"Setelah lebaran ada penurunan, karena tren udah berakhir, kita melihat kurang lebih seandainya turun nggak signifikan. Nanti ada hari-hari ketika turun, normal, dan naik seperti saat weekend," imbuhnya.


Hendra juga menyampaikan bila diketahui maskapai menetapkan harga tarif penerbangan di atas batas yang ditentukan, masyarakat dapat melapor ke pihak bandara untuk ditindak lanjuti.

 

"Ada konsekuensi dan sanksinya jadi hal-hal itu apabila masyarakat menemukan di atas tarif, silakan segera melapor bisa dibantu pihak bandara dan akan kami teruskan ke Kementerian Perhubungan untuk bisa ditindak lebih lanjut. Tapi sejauh ini kami lihat masih sesuai batasan tapi memang sedang tinggi," pungkasnya.

Avtur atau singkatan dari Aviation Turbine Fuel merupakan salah satu jenis bahan bakar penerbangan yang dirancang untuk digunakan pada pesawat terbang yang bermesin turbin gas dengan warna cerah sampai kekuningan.