THR untuk PNS di Tiga Kecamatan di Kuansing Belum Cair, Ini Alasannya

Ilustrasi-uang3.jpg
(istimewa)

RIAU ONLINE, TELUK KUANTAN - Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kabupaten Kuansing, Riau telah menerbitkan Surat Perintah Pencairan Dana (SP2D) untuk Tunjangan Hari Raya (THR) Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemkab Kuansing, Jumat, 15 Mei 2020.

Selanjutnya surat ini nanti menjadi acuan untuk penerbitan Surat Perintah Membayar (SPM) dari OPD mulai Dinas, Badan, Kantor dilingkungan Pemkab Kuansing.

"Tadi (Jumat,red) masih ada tiga yang belum menyerahkan SPM dan satu ada yang salah dan kita kembalikan," kata Kepala BPKAD Kuansing, Hendra, Jumat sore, 15 Mei 2020.

Tiga yang belum tersebut di antaranya Kantor Camat Logas Tanah Darat, Kantor Camat Sentajo Raya dan Kantor Camat Pucuk Rantau. Sementara 26 OPD sudah lengkap termasuk juga 13 kecamatan.

Selanjutnya untuk proses pencairan diserahkan kepada Bank Riau Kepri. "Nanti pihak Bank yang akan menyalurkan kepada masing-masing rekening PNS," ujar Hendra.

Hendra kembali menegaskan, apabila berkas lengkap BPKAD Kuansing akan langsung memproses setiap pencairan dana baik dari Dinas, Badan maupun Kantor. "Kalau tidak lengkap akan kita kembalikan, yang kita proses yang lengkap saja," pungkasnya.

Pembayaran THR ini mengacu kepada Peraturan Pemerintah Nomor 24 Tahun 2020 tentang pemberian tunjangan hari raya (THR) kepada pegawai negeri sipil, prajurit TNI, anggota Polri, pegawai dan non PNS dan penerima pensiun atau tunjangan.

Berdasarkan hitungan BPKAD Kuansing THR untuk PNS totalnya mencapai Rp 23.180.078.750.  Itulah yang akan dibayarkan kepada seluruh PNS kecuali eselon II. "Ini akan disalurkan untuk 5.247 PNS, kecuali eselon II," kata Hendra.

Besaran THR yang akan diterima PNS tentunya berbeda. Cara menghitungnya sesuai dengan penghasilan yang diterima dua bulan sebelumnya.

"Artinya penghasilan bulan Maret, gaji pokok, tunjangan keluarga, dan tunjangan jabatan atau tunjangan umum," katanya.

Pemimpin Bank Riau Kepri Cabang Teluk Kuantan, Hefrizal mengatakan, saat ini pegawainya tengah lembur mengerjakan penyaluran THR bagi PNS di Kuansing. "Saat ini kawan-kawan masih mengerjakan," ujar Hefrizal, Jumat lalu.