Dewan Usulkan Persoalan Jalan Rusak Diserahkan ke Pemerintah Pusat

Husni-Thamrin.jpg
(Hasbulah Tanjung)

RIAUONLINE, PEKANBARU - Ketua Komisi IV DPRD Riau Husni Tamrin berharap agar seluruh jalan milik Pemprov Riau yang rusak agar diserahkan saja kepada pemerintah pusat, sebab ia tak yakin Pemprov bisa mengatasi jalan tersebut.

"Setiap tahun jalan terus yang kita perbaiki, malah dari 1000 sekian km jalan, cuma 50 persen yang bagus," kata politisi Gerindra ini, Rabu, 3 Juli 2019.

Suntikan dana, sambung Tamrin, terus dilakukan oleh Pemprov Riau namun menurutnya hal tersebut hanya akan menghabiskan anggaran saja karena APBD akan cukup untuk itu.


"Kalau begini terus, 10 tahun lagi takkan selesai oleh Pemda itu, kecuali dana PUPR untuk itu semua, tapi kan tak mungkin semua anggaran untuk jalan saja," tuturnya.

Untuk itulah, ia berharap agar jalan provinsi bisa diserahkan pusat karena dengan diberikan kepada pusat, maka pemerintah pusat bisa menggunakan APBN.

"Kita tak usah berharap sama Pemprov, serahkan saja ke pusat, tiga tahun anggaran selesai itu, termasuk juga jalan di kabupaten saya, jalan Lintas Bono. Serahkan ke pusat saja lah," tutupnya.