Jelang Lebaran, Harga Daging Segar di Kuansing Naik Jadi Rp 160 Ribu Per Kilo

Suhardiman-Amby18.jpg
(Riau Online/Robby Susanto)

RIAU ONLINE, TELUK KUANTAN- Harga daging sapi segar di Kabupaten Kuansing kini Rp 160 ribu per kilogram. Harga mulai melonjak naik jelang memasuki hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriyah Tahun 2023.


Di pasar tradisional berbasis modern kota Teluk Kuantan, Kecamatan Kuantan Tengah harga daging segar sebelumnya hanya Rp 130 ribu per kg dan kini naik Rp 160 ribu perkilogram.

Kenaikan juga terjadi terhadap harga daging beku. Harga daging beku sebelumnya Rp 120 ribu per kg dan kini menjadi Rp 140 ribu per kg.

Pemantauan harga kebutuhan pokok langsung dipimpin Pelaksana tugas (Plt) Bupati Kuansing Suhardiman Amby bersama Kapolres Kuansing AKBP Pangucap Priyo Soegito, Sekda Kuansing dan sejumlah pejabat dilingkup Pemkab Kuansing, Rabu, 19 April 2023.



Kemudian untuk harga ayam Rp 35 ribu per kg. Cabe merah Rp 40 ribu per kg, cabe rawit merah Rp 50 ribu per kg, rawit hijau Rp 35 ribu per kg. Kemudian bawang merah Rp 30 per kg, bawang putih Rp 35 ribu per kg. Untuk kentang Rp 15 ribu per kg, wortel Rp 15 ribu per kg.