Soal Pernyataan Puan Maharani, Pria Ini Minta Urang Awak Bijaksana

Selfie-Megawati-Soekarnoputri-Prabowo-Subianto-dan-Puan-Maharani.jpg
(Instagram/@puanmaharani)

RIAU ONLINE, JAKARTA-Politikus PDI Perjuangan Arteria Dahlan meminta masyarakat Sumbar tak emos soal pernyataan Puan Maharani.

Sebelumnya, Puan memberikan pernyataan yang dianggap melukai hari masyarakat Minang saat memberikan rekomendasi kepada Mulyadi dan Ali Mukhni untuk Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sumbar 

Masyarakat Sumatra Barat (Sumbar) diminta tak terpancing pernyataan Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Politik dan Keamanan Puan Maharani.

Puanmeminta warga Sumatra Barat mendukung Negara Pancasila. Pernyataan tersebut dikritik karena Puan dinilai meragukan loyalitas orang Minangkabau.


"Saya mohon kita semua dapat lebih arif dan bijaksana dalam menyikapi pernyataan Mbak Puan," katanya melalui keterangan tertulis, Jumat, 4 September 2020.

 Wakil Ketua Umum DPP Ikatan Keluarga Minang Indonesia itu memastikan Puan tidak bermaksud melukai perasaan masyarakat Sumbar.

Sebab, Puan dan keluarga besarnya, terutama almarhum Taufik Kiemas dan Megawati Soekarnoputri, berpihak kepada tokoh asal Minang.

Contohnya, memasukkan banyak orang Minang di berbagai posisi strategis. Baik di dalam kepengurusan partai, maupun saat mengusulkan kandidat untuk jabatan di tingkat eksekutif dan legislatif.

Dia meminta pernyataan yang menjadi kontroversi itu tak menjauhkan jarak antara Puan dengan Sumbar. Urang awak justru diminta 'menjaga' Puan.

"Kan harusnya orang Minang bangga, khususnya perempuan Minang, bangga. Punya Ketua DPR pertama kalinya yang perempuan, dan perempuan Minang pula," ujar dia.

Artikel ini sudah terbit di Medcom.id