Bupati Cantik Positif Corona, Ini Daftar Kepala Daerah yang Terinfeksi Covid-19

Bupati-Karawang-Cellica-Nurrachadiana.jpg
(Tempo.co)

RIAU ONLINE, BANDUNG-Sejumlah kepala daerah tertinfeksi virus corona. Para kepala daerah ini terinfeksi saat kunjungan ke luar negeri hingga saat mendatangi acara tertentu.

 Bahkan hingga saat ini di Jawa Barat sudah ada 3 kepala daerah yang positif terkena penyakit COVID-19. 

Bima Arya

Wali Kota Bogor Bima Arya dinyatakan positif terinfeksi virus corona. Hal itu disampaikan oleh Plt Kepala Dinas Kesehatan Kota Bogor dr Sri Nowo Retno.

Daftar kepala daerah positif corona


"Pada hari Kamis sore kemarin tanggal 19 Maret 2020, Wali Kota Bogor Bima Arya telah menerima hasil tes swab yang menunjukkan positif COVID-19," kata Retno kepada wartawan, Jumat 20 Maret 2020.


Sebelumnya, Bima Arya dan rombongan tiba di Indonesia pada Senin 16 Maret 2020, setelah melakukan kunjungan kerja ke Turki, dan Azerbaijan. 
Selain itu, dia sempat mengatakan akan mengisolasi diri selama 14 hari ke depan sesuai aturan Kemenkes untuk mencegah virus corona.

Yana Mulyana


Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana dinyatakan positif COVID-19. Yana menyebut, ia dinyatakan positif setelah mengalami demam dan menjalani tes corona beberapa hari lalu.


"Saya, Yana Mulyana, Wakil Wali Kota Bandung, setelah mengalami demam dan melakukan tes corona, COVID-19, beberapa hari lalu dan hari ini hasilnya telah keluar dan menyatakan saya positif COVID-19," kata Yana Mulyana dalam akun Instagramnya, Senin 23 Maret 2020.


Yana menyebut, ia sudah melakukan isolasi diri selama 11 hari dan akan melanjutkan proses tersebut beberapa hari ke depan hingga pulih. Ia pun meminta doa kepada seluruh masyarakat agar ia bisa segera sembuh dan beraktivitas. 
"Saya melakukan isolasi dan insyaallah, mohon doa dari semuanya, terima kasih," tutupnya.

Cellica Nurrachadiana 

Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana dinyatakan positif corona. Hal itu dikonfirmasi oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.


 

"Pertama, saya sampaikan breaking news dulu bahwa ada satu lagi kepala daerah di Jabar yang sudah lakukan tes dan hasilnya positif, yaitu Bupati Karawang ibu Cellica," ujar Ridwan Kamil, Selasa Selasa 24 Maret 2020..

 

"Ibu Cellica tadi berikan informasi yang sudah saya juga tahu," lanjut Ridwan Kamil.

 

Sebelumnya, Bupati Cellica dan tiga pejabat di Kabupaten Karawang Jawa Barat merasa waswas terpapar corona. Sebab mereka pernah berinteraksi dengan sejumlah orang yang disinyalir positif corona di acara Musyawarah Daerah HIPMI Jabar dua pekan lalu di Hotel Swiss Bell Inn Karawang. Acara itu digelar pada Senin (9/3).

 

 

Cellica menuturkan, pada acara Senin (9/3) ia duduk di kursi VIP, satu baris dengan Yana Mulyana, Wakil Wali Kota Bandung yang dinyatakan positif corona. Cellica nampak bertegur sapa dengan Yana termasuk dengan sejumlah pejabat Pemprov Jabar yang disebut-sebut positif corona

Artikel ini sudah terbit di Kumparan,com