Pelantikan Kasat Lantas Polresta Pekanbaru Dicederai Dugaan Oknum Personel Aniaya Warga

Rekaman-CCTV-oknum-polisi-aniaya-warga.jpg
(Tangkapan layar/Istimewa)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Kompol Alvin Agung Wibawa dilantik Kapolresta Pekanbaru, Kombes Pol Jeki Rahmat Mustika menjadi Kasatlantas Polresta Pekanbaru, menggantikan Kompol Birgitta Atvina Wijayanti.

Sayangnya, pelantikan tersebut dicederai dengan ulah oknum personel Satlantas Polresta Pekanbaru yang diduga melakukan penganiayaan kepada warga Kecamatan Bukit Raya, Farel Setyarso (30) di tempat hiburan malam Jalan Jenderal Sudirman, Jumat, 2 Februari 2024.

FUA, oknum Satlantas Polresta Pekanbaru melakukan pemukulan kepada korban hingga menyebabkan korban kritis dan dilarikan ke RS Safira.

Farel mengalami luka robekan di mulut dan memar di seluruh wajah setelah dikeroyok oknum polisi di THM tersebut.

Orangtua korban, Bambang Winarto, mengatakan saat itu anaknya Farel tengah berkumpul bersama temannya di THM.


"Polisi sekitar 10 orang datang tiba-tiba cekcok dengan teman Farel, anak saya merasa penasaran menayangkan apa permasalahannya," terangnya.

"Tanpa berfikir panjang, oknum Polisi tersebut langsung mencekik leher Farel dan sontak Farel melepaskan cekikikan tersebut," ujar Bambang kepada RIAUONLINE.CO.ID, Minggu, 4 Februari 2024.

Lanjut Bambang, tiba-tiba seorang polisi melompat dari atas meja dan memukuli anaknya hingga oknum polisi lainnya juga ikut mengeroyok anaknya.

"Saya langsung membawa anak saya ke RS Safira, dan keesokannya ada anggota Brimob datang ke RS mengatakan kalau pelaku pemukulan oknum Satlantas Polresta Pekanbaru sudah diamankan," jelasnya.

Bambang juga menyesalkan perbuatan oknum kepolisian yang harusnya melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat kini malah menganiaya masyarakat.

"Saat ini anak saya masih dalam kondisi kritis di rawat di RS. Dia mengalami luka robekan di mulut dan memar dibagian wajah."

"Semoga oknum tersebut diproses hukum dan anak saya mendapatkan keadilan. Nama oknum tersebut yang saya tahu inisial FUA," pungkasnya.