Ketua IKA SMAN Plus Provinsi Riau Resmi Terpilih

IKA-SMAN-PLUS-Riau.jpg
(Istimewa)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Senin, 24 April 2023 telah terlaksana Mubes VIII IKA SMAN Plus Provinsi Riau. Adapun  rangkaian agendanya adalah laporan pertanggungjawaban pengurus periode 2019-2023 dan pemilihan Ketua IKA periode 2023-2027.

Per tahun ini SMAN Plus Provinsi Riau sudah meluluskan 23 angkatan. Setiap angkatan mengusulkan satu nama sebagai calon ketua yang kemudian dipilih oleh perwakilan angkatan.

Dari 23 angkatan, ada 19 perwakilan angkatan yang hadir. Dalam Mubes VIII tersebut akhirnya terpilih Iqbal Arnif sebagai Ketua Umum IKA SMAN Plus Provinsi Riau periode 2023-2027. Diputuskan juga bahwa selambat-lambatnya dalam 1 bulan ke depan sudah disusun program dan pengurus.


Iqbal Arnif adalah alumni SMAN Plus Riau lulusan tahun 2007 yang melanjutkan studi di Fakultas Kedokteran Universitas Andalas, Padang. Pendidikan spesialis dilanjutkan di kampus yang sama. Kini, Iqbal Arnif bertugas di Rumah Sakit Tabrani Rab sebagai dokter spesialis bedah.

SMAN Plus Riau telah meluluskan lebih dari 2000 alumni yang tersebar di berbagai daerah dan lintas profesi. Alumni pun berharap dengan terpilihnya ketua baru, lebih banyak kolaborasi berdampak yang hadir. Baik dalam lingkup internal sesama alumni atau lingkup eksternal ke sosial masyarakat.

Sebagai Ketua IKA terpilih, Iqbal Arnif berharap akan lebih banyak kolaborasi yang hadir dalam lintas profesi alumni dan kegiatan sosial yang berdampak pada masyarakat luas.