Posisi Teratas Survei, Agung Nugroho Mantap Maju Pilwako Pekanbaru

Agung-nugoroho-saat-rapimda.jpg
(Bagus Pribadi/RIAUONLINE.CO.ID)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Demokrat Riau, Agung Nugroho, menyampaikan keoptimisannya maju pada Pemilihan Walikota (Pilwako) Pekanbaru 2024 mendatang.

Ia menjelaskan, perasaan optimis itu muncul berdasarkan beberapa survei yang menempatkan dirinya di posisi teratas. 

"Saya akan maju di provinsi terlebih dahulu untuk melihat kondisi real suara yang saya dapat di Pekanbaru. Mohon doa restu dan dukungan para kader," katanya, Kamis, 9 Februari 2023.

Di samping itu, ia menuturkan pihaknya tengah mempersiapkan helat pesta demokrasi yang bakal digelar pada 2024 mendatang. Agung menyebut, pihaknya bahkan sudah menyiapkan saksi hingga ke seluruh TPS. 


"Saya harap kader dapat hadir memberikan kontribusi yang baik terhadap masyarakat. Jadi penyambung aspirasi masyarakat kepada Partai Demokrat dan khusus kepada anggota dewan dari Partai Demokrat," pesannya.

Dia berharap kepengurusan DPC Demokrat di Pekanbaru yang telah terbentuk tidak hanya ada saat pelantikan saja. Akan tetapi dilanjutkan dengan kegiatan yang bermanfaat untuk masyarakat.

"Kepada seluruh kader hari ini Partai Demokrat memperoleh hasil survei tertinggi dengan pasangan Calon Presiden Anies dan Ketum AHY. Harapannya kawan-kawan semua semangat memenangkan partai Demokrat di Pemilu 2024," ajaknya. 

Nantinya, bakal calon (Bacalon) presiden dari Koalisi Perubahan Anies bersama Ketua Umum (Ketum) Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) akan hadir ke Pekanbaru secara bersamaan. Maka dari itu, dia juga mengajak serta kader untuk bersiap menyambut kedatangan tokoh yang digadang-gadang bakal bersanding sebagai Capres dan Cawapres. 

"Tujuan saya salah satunya adalah menyiapkan kedatangan Mas AHY dan Mas Anies ke Pekanbaru. Targetnya 50 ribu kader di Pekanbaru siap sambut kedatangan Anies-AHY," tuturnya.