Dari 25 Pasien Covid-19 Meninggal, 3 di Antaranya Wafat di Rumah, Kok Bisa?

pasien-corona-meninggal18.jpg
(istimewa)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau Mimi Yuliani Nazir menyebut dari 22 pasien meninggal dunia di rumah sakit dan tiga orang meninggal dunia di rumah, data pertanggal Selasa, 11 Mei 2021. 

 

"Kami akan menyampaikan tempat rumah sakit yang pasien meninggal pada hari ini yaitu dari 25 orang pasien yang meninggal ada di RSUD Selasih 3 orang. Kemudian Rumah Sakit Aulia 2 orang," kata Mimi, Selasa, 11 Mei 2021 saat konferensi pers di Gedung Daerah Balai Pauh Janggi. 

 

 

 


 

Ia melanjutkan ada di Rumah Sakit Umum Daerah Bangkinang 2 orang, Rumah Sakit Awal Bros Panam 1 orang, Rumah Sakit Umum Daerah Mandau 2 orang, Rumah Sakit Umum Daerah Rokan Hulu 2 orang, dan Rumah Sakit Syafira 2 orang.

 

"Kemudian di Rumah Sakit Umum Daerah Indrasari, Rumah Sakit Cahaya, Rumah Sakit Tabrani, Rumah Sakit Teluk Kuantan, Rumah Sakit Sansani, Rumah Sakit Petala Bumi, Rumah Sakit di Rokan Hulu, Rumah Sakit Umum Daerah Dumai yaitu masing-masing 1 orang, dan 3 orang yang meninggal di rumah," pungkasnya.

 

 

 

 

Sekadar informasi, secara kumulatif total keseluruhan pasien terkonfirmasi positif Covid-19 yang meninggal dunia di Provinsi Riau berjumlah 1.264 orang, data pertanggal Selasa, 11 Mei 2021.