Kabupaten dan Kota Berstatus Siaga Darurat Banjir Dapat Seabrek Bantuan

Banjir-Perumahan-Pesona-Harapan-Indah23.jpg
(tangkapan layar/Netizen)

RIAUONLINE, PEKANBARU-Gubernur Riau, Syamsuar mengatakan, di musim penghujan ini, jika kabupaten/kota sudah ditetapkan status siaga darurat banjir tingkat provinsi, maka bantuan akan mudah diberikan bagi daerah-daerah yang tergenang banjir. 

 

"Tidak hanya bantuan dari Pemerintah Provinsi Riau saja, namun juga dari pemerintah pusat," katanya.

 

Syamsuar juga mengatakan, penetapan siaga darurat banjir ini didapatkan jika daerah sudah menetapkan status siaga darurat dan ada SK dari kepala daerahnya.

Proses selanjutnya, maka bisa dilanjutkan dengan penetapan status tingkat provinsi. 

 


"Kalau sudah ditetapkan, langsung tembus kan SK-nya kepada kami. Hal tersebut yang akan jadi dasar untuk menetapkan status tingkat provinsi," ujarnya.

 

 

 

Lebih lanjut, Syamsuar juga mengatakan, kepada pemerintah kabupaten/kota yang daerahnya sudah terjadi banjir dan kondisinya terus meluas agar bisa ditetapkan status siaga darurat banjirnya. 

 

"Segera ditetapkan," pungkasnya.