Alasan Suharmi Dinilai Mengada-ada, PKB Riau Tak Ambil Pusing Tanggapi Isu MLB

Ade-Agus2.jpg
(Sigit Eka Yunanda/Riau online)

RIAUONLINE, PEKANBARU - Isu akan adanya Muktamar Luar Biasa (MLB) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk memakzulkan Ketum, Muhaimin Iskandar semakin kencang berhembus.

Tak hanya di tataran pengurus pusat, isu ini mulai menyebar dan didukung sejumlah kader di daerah.

Di Riau, Kader yang terang-terangan mendukung MLB tersebut antara lain adalah mantan Ketua DPC PKB Kampar, Suharmi Hasan.

Sikap Suharmi Ini ditenggarai karena ia kecewa atas pemberhentian dirinya sebagai ketua DPC PKB Kampar yang tidak diberitahu oleh DPP atau DPW PKB.

"Jujur saya kecewa. Tidak hanya saya, tapi banyak rekan-rekan kader di Riau yang bernasib sama dan siap mendukung pelaksanaan MLB PKB demi menyelamatkan PKB," katanya, Jumat, 16 April 2021.


Diketahui posisi Suharmi tersebut saat ini digantikan oleh mantan kader Golkar yang merupakan Bupati Kampar, Catur Sugeng.

Menanggapi hal tersebut, Sekretaris DPW PKB Riau, Ade Agus Hartanto menyebut tak mau ambil pusing soal sikap Suharmi.

"Kalau dia mau dukung muktamar luar biasa, Itu hak dia. Kalau gerakan muktamar yang didorong itu, ya bukan urusan kita," ungkapnya.

Namun demikian ia mengatakan, bahwa ada hal hal yang perlu diluruskan, antara lain, bahwa Suharmi bukan dipecat.

"Suharmi itu bukan dipecat, tapi masa kepengurusannya sudah berakhir, Muscab kan batal, sehingga terjadi kekosongan, dan diisi, makanya kita tunjuk Catur Sugeng yang saat itu sudah menjadi pengurus PKB Riau. Yang memecat itu siapa? Partai inikan tak pula bisa kontrak seumur hidup, pergantian itu hal yang biasa," jelas Ade Agus.

Ade juga mengatakan, tidak benar jika pergantian Suharmi ke Catur Sugeng tanpa pemberitahuan.

"Sudah kita sampaikan berkali-kali, soal siapa yang ditunjuk, kalau dia bilang dia gak tau, itu tak benar. Kita komunikasi kok," pungkas Ade.