Covid-19 di Kuansing Melonjak, Kuantan Tengah Sumbang Enam Kasus

Pasien-corona86.jpg
(CNN)

RIAU ONLINE, TELUK KUANTAN -  Kasus Covid-19 di Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Riau kembali melonjak. Terdapat enam penambahan kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kuansing, Selasa, 16 Maret 2021. Penambahan enam kasus baru tersebut berada di Kecamatan Kuantan Tengah.

"Terdapat enam penambahan kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kuansing," ujar Juru Bicara Covid-19 Kabupaten Kuansing, Agusmandar Selasa  sore.

Dengan penambahan tersebut total terkonfirmasi berjumlah 799 kasus dengan rincian 23 isolasi mandiri, 7 rawat di RS, 750 sembuh dan 19 meninggal dunia. Dan untul kasus suspek berjumlah 214 orang dengan rincian 2 rawat di RS, 185 sembuh dan 27 meninggal dunia.


Berikut rincian penambahan enam pasien terkonfirmasi Covid-19 :

1. Pasien 794 Terkonfirmasi Covid-19 di Kabupaten Kuantan Singingi adalah TN.TN  (21 TH) yang merupakan warga Kecamatan Kuantan Tengah dan saat ini sudah isolasi mandiri. TN.TN  (21 TH) merupakan kontak erat kasus konfirmasi covid-19 NN.TM (15 TH)  dan melakukan pemeriksaan Swab di Kabupaten Kuantan Singingi pada tanggal 15 Maret 2021 dengan hasil Terkonfirmasi Covid-19

2. Pasien 795 Terkonfirmasi Covid-19 di Kabupaten Kuantan Singingi adalah NY. TM  (38 TH) yang merupakan warga Kecamatan Kuantan Tengah dan saat ini sudah isolasi mandiri. NY. TM  (38 TH) merupakan suspek  dan melakukan pemeriksaan Swab di Kabupaten Kuantan Singingi pada tanggal 14 Maret 2021 dengan hasil Terkonfirmasi Covid-19

3. Pasien 796 Terkonfirmasi Covid-19 di Kabupaten Kuantan Singingi adalah NY. VR  (35 TH) yang merupakan warga Kecamatan Kuantan Tengah dan saat ini sudah isolasi mandiri. NY. VR  (35 TH) merupakan kontak erat kasus konfirmasi covid-19 NY. LN (35 TH)  dan melakukan pemeriksaan Swab di Kabupaten Kuantan Singingi pada tanggal 14 Maret 2021 dengan hasil Terkonfirmasi Covid-19

4. Pasien 797 Terkonfirmasi Covid-19 di Kabupaten Kuantan Singingi adalah TN. A  (58 TH) yang merupakan warga Kecamatan Kuantan Tengah dan saat ini sudah isolasi mandiri. TN. A  (58 TH) dengan rapid antigen positif dan dilanjutkan melakukan pemeriksaan Swab di Kabupaten Kuantan Singingi pada tanggal 14 Maret 2021 dengan hasil Terkonfirmasi Covid-19

5. Pasien 798 Terkonfirmasi Covid-19 di Kabupaten Kuantan Singingi adalah NY. RNE  (52 TH) yang merupakan warga Kecamatan Kuantan Tengah dan saat ini sudah isolasi mandiri. NY. RNE  (52 TH) dengan rapid antigen positif dan dilanjutkan melakukan pemeriksaan Swab di Kabupaten Kuantan Singingi pada tanggal 14 Maret 2021 dengan hasil Terkonfirmasi Covid-19


6. Pasien 799 Terkonfirmasi Covid-19 di Kabupaten Kuantan Singingi adalah NY.FJ (24 TH) yang merupakan warga Kecamatan Kuantan Tengah dan saat ini sudah isolasi mandiri. NY.FJ (24 TH) merupakan kontak erat kasus konfirmasi covid-19 NY. BZ (32 TH)  dan melakukan pemeriksaan Swab di Kabupaten Kuantan Singingi pada tanggal 14 Maret 2021 dengan hasil Terkonfirmasi Covid-19