Sederet Kisah Paling Ngenes Sepanjang 2022: Batal Nikah hingga Jadi Sadboy

Kolase-via-suaracom.jpg
(TikTok via Suara.com)

RIAU ONLINE - Tahun 2022 akan segera berganti hanya dalam hitungan hari. Banyak peristiwa yang terjadi di sepanjang 2022. Di Indonesia, berbagai kisah dan kejadian viral sempat mencuri perhatian publik.

Beberapa di antaranya bahkan menyentuh warganet hingga banyak yang menaruh simpati kepada pemilik kisah tersebut. Kebanyakan kisah viral terkait dengan perselingkuhan.

Dilansir dari Suara.com, Rabu, 28 Desember 2022, inilah sederet kisah paling ngenes yang terjadi di sepanjang tahun 2022.

1. Perselingkuhan ASN di OKI, Sumsel

Sebuah kisah tragis diungkap seorang polwan berinisial SC dari Sumatera Selatan (Sumsel). SC mengetahui sang suami, DK, yang merupakan seorang pejabat ASN di Ogan Komering Ilir (OKI) berselingkuh dengan pegawai SN lainnya, berinisil WS. Perselingkuhan itu terjadi selama sekitar 4 tahun.

Kisah ini diungkap SC melalui Instagram pribadinya dan mendapat perhatian publik. SC yang baru menikah dengan DK selama beberapa bulan, bahkan sedang mengandung buah hatinya itu harus menerima kenyataan pahit saat menemukan fakta bahwa sang suami telah berselingkuh dengan rekan kerjanya. Tragisnya, perselingkuhan itu hingga menghasilkan seorang anak laki-laki.

Mirisnya, perselingkuhan itu ternyata diketahui oleh keluarga DK sejak lama, namun ditutupi hingga memiarkan DK menikah dengan SC.

SC juga sempat mengunggah hasil tes DNA yang membuktikan bahwa anak laki-laki tersebut merupakan anak kandung dari sang suami. SC pun akhirnya melaporkan sang suami ke Polda Sumsel.

2. Batal nikah gara-gara mahar sertifikat rumah


Belum usai kasus perselingkuhan, cerita menyedihkan lainnya diungkap seorang pria bernama Ryan yang dituduh calon istrinya, YS, berselingkuh dan memilih menikahi wanita lain. Kisah ini pun viral di media sosial hingga sampai ke telinga Ryan dan keluarga.

Ryan lantas mengklarifikasi bahwa pernikahan tersebut memang dibatalkan karena YS dan keluarganya malah meminta mahar sertifikat rumah saat 3 hari jelang pernikahan. Ryan sebelumnya sempat bernego dengan keluarga YS, namun tidak membuahkan hasil dan memilih membatalkan pernikahan lantaran mahar yang diminta dianggap terlalu memberatkan.

Sontak saja kisah ini viral di media sosial. Ryan bahkan sempat diundang ke sala satu stasiun tv swasta untuk mengklarifikasi kejadian yang sebenarnya.

3. Batal nikah karena bentak calon mertua

Kasus batal nikah juga terjadi di Palembang, Sumatera Selatan. DN sang calon pengantin wanita diduga sengaja meminta mahar dengan jumlah besar kepada calon suaminya, Anjas. DN bahkan sempat membentak calon mertuanya karena uang mahar tambahan Rp 700 ribu tidak kunjung diberikan.

Kisahnya pun viral di media sosial setelah seorang kerabat Anjas mengungkap kronologinya. Anjas disebut tidak menyetujui permintaan DN. Kerabat tersebut juga mengungkap bahwa saat ini DN tidak diketahui keberadaannya. Pernikahan yang harusnya digelar pada tanggal 17 Desember 2022 lalu pun dibatalkan.

4. Perselingkuhan menantu dan mertua di Serang, Banten

Baru-baru ini kisah perselingkuhan rumah tangga lainnya juga diungkap oleh wanita berinisial NF di media sosial. NF asal Serang, Banten, dengan gamblang membongkar perselingkuhan yang terjadi antara sang suami dan ibu kandungnya.

NF yang mengaku sudah mengenal R, sang suami sejak SMA merasa dikhianati dan sakit hati atas perselingkuhan yang terjadi dengan sang ibu. Bahkan, sang ibu dan R sempat kepergok tetangga berbuat mesum di rumah R. Perselingkuhan ini pun membuat NF dan R memutuskan untuk bercerai.

5. Kisah sedih Fajar Sad Boy yang kalah "glowing"

Kisah percintaan yang menyedihkan juga diceritakan seorang remaja laki-laki bernama Fajar. Fajar yang videonya semapt viral di media sosial karena menceritakan soal pacarnya yang meninggalkannya karena pria yang lebih "glowing" dan mendapat simpati dari banyak orang.

Fajar juga sempat diundang ke stasiun televisi dan podcast Denny Cagur untuk menceritakan soal kisah sedihnya. Kini, Fajar pun dijuluki sebagai Fajar Sadboy oleh warganet.