Tagar IndonesiaDaruratHAM Trending, Ini Tweet Fadli Zon

tweet-fadli.jpg
(Screenshot akun Twitter @fadlizon)

RIAUONLINE, NASIONAL - Media sosial Twitter sore menjelang malam, Kamis, 17 Desember 2020 hingga pukul 18.27 tengah viral tagar #IndonesiaDaruratHAM, dengan jumlah tweet 4.336. Hal ini menjadi trending topik di Indonesia nomor dua.

Berdasarkan pantauan RIAUONLINE tagar #IndonesiaDaruratHAM yang jadi trending di media sosial Twitter banyak membicarakan perihal kasus penembakan enam anggota FPI yang terjadi beberapa waktu lalu.

Perbincangan warganet pun beragam, perihal kasus penembakan yang hingga saat ini masih diselidiki oleh pihak Kepolisian maupun Komnas HAM.


Tak mau ketinggalan, akun resmi @fadlizon juga ikut menanggapi tagar #IndonesiaDaruratHAM, mantan Wakil Ketua DPR RI (2014-2019), ngetweet, "Iya #IndonesiaDaruratHAM. Menurut sy, pembunuhan thd 6 anggota FPI adalah pelanggaran HAM berat. Tak ada hukum manapun bisa membenarkan pembantaian warga sipil tak bersalah. Harus dibentuk TGPF independen. Pengusutan internal polisi pasti ada conflict if interest".

Akun @RizalVii, menuliskan dalam tweetnya, "Tak ada kesewenangan yang bertahan lama, tak ada kejahatan yg bgitu sempurna, Tak kezholiman yg terus berkuasa, semua akan sirna."

Selanjutnya, akun @HamzahAlFansu13, menuliskan dalam tweetnya, "Hak asasi manusia adalah sebuah konsep hukum dan normatif yang menyatakan bahwa manusia memiliki hak yang melekat pada dirinya karena ia adalah seorang manusia".