Viral Warganet Pamer Foto Ala Poster Disney Pixar, Begini Cara Bikinnya

Foto-ala-Disney.jpg
(Suara.com)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Warganet ramai-ramai memamerkan foto yang diubah seperti poster film Disney di media sosial, seperti Instagram dan TikTok.

Ternyata gambar itu berasal dari teks yang kemudian diterjemahkan menjadi poster film dengan memanfaatkan teknologi kecerdasan buatan (AI).

Untuk membuat sebuah gambar dari teks, pengguna harus memberikan perintah yang spesifik dan detail. Perintah untuk AI ini disebut sebagai prompt.

Untuk membuatnya, kamu bisa memanfaatkan Bing Image Generator. Ini merupakan program kecerdasan buatan Microsoft yang menggunakan sistem DALL E-3 milik OpenAI, perusahaan yang membuat chatbot ChatGPT.

Berikut cara membuat foto ala poster Disney Pixar:

1. Buka website Bing Image Creator https://www.bing.com/create 


2. Lalu masuk dengan akun Microsoft 

3. Ketik prompt di kolom yang tersedia 

4. Berikan arahan atau permintaan yang mendetail untuk mendapatkan hasil sesuai yang diinginkan 

5. Untuk membuat poster ala Disney Pixar yang viral, tuliskan kalimat "Disney Pixar movie poster" Tuliskan prompt yang lebih spesifik, misalnya karakter, tema, gaya, warna dan lainnya 

6. Jika sudah selesai memberikan keterangan, klik "Create" Bing Image Creator akan menampilkan hasil dengan empat variasi gambar yang sesuai dengan perintah 

7. Unduh hasil gambar tersebut 

8. Bagikan ke media sosial

Kamu juga bisa menggunakan website lain untuk merubah foto kamu menjadi poster Disney Pixar, seperti Stable Diffusion, MidJourney, dan Ideogram.ai.

Selamat mencoba!

Artikel ini ditulis A.Bimas Armansyah, peserta program Magang Bersertifikat Kampus Merdeka di RIAU ONLINE